Capcay Kuah Kaldu Udang

dapur Airin
dapur Airin @retnoad
Depok

Untuk teman-teman pejuang kanker payudara yang saat ini sedang berjuang melawan kanker payudara, mesti medis memang menjadi salah satu jalan pengobatan untuk pengobatan kanker, maka orang tidak boleh lupa bahwa tubuh tak hanya soal fisik tetapi ada hati dan pikiran, saya berharap semoga selalu diberi kesabaran dan dijauhkan dari rasa ketidakberdayaan dan keputusasaan, ikhlas menerima kanker sebagai ketetapan dari-Nya dan teruslah berbuat baik.

#temanberjuang
#berburucelemekemas
#resolusi2019
#cookpadcommunity_depok
Resep minggu ke-41

Capcay Kuah Kaldu Udang

Untuk teman-teman pejuang kanker payudara yang saat ini sedang berjuang melawan kanker payudara, mesti medis memang menjadi salah satu jalan pengobatan untuk pengobatan kanker, maka orang tidak boleh lupa bahwa tubuh tak hanya soal fisik tetapi ada hati dan pikiran, saya berharap semoga selalu diberi kesabaran dan dijauhkan dari rasa ketidakberdayaan dan keputusasaan, ikhlas menerima kanker sebagai ketetapan dari-Nya dan teruslah berbuat baik.

#temanberjuang
#berburucelemekemas
#resolusi2019
#cookpadcommunity_depok
Resep minggu ke-41

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 200 grudang
  2. 5 butirbaso
  3. 3 buahwortel
  4. 1 buahkembang kol
  5. 6 lembarsawi putih
  6. 10 lembardaun sawi hijau
  7. 1 batangdaun bawang
  8. 3 siungbawang putih
  9. 1 ruasjahe
  10. 2 gelasair
  11. 1 sdmsaus tiram
  12. Secukupnyagaram
  13. Secukupnyaminyak goreng

Cara Membuat

  1. 1

    Buat kaldu udang: cuci bersih udang, lalu pisahkan daging udang dan bagian kulit (kulit, kepala dan buntut), lalu sangrai bagian kulit udang termasuk kepala dan buntutnya.

  2. 2

    Sangrai hingga kemerahan, kering dan wangi, lalu tuangkan air sebanyak 2 gelas air biasa, biarkan hingga mendidih, matikan api, lalu saring, kuah kaldu siap digunakan.

  3. 3

    Siapkan sayuran, baso dan daun bawang, lalu potong-potong, untuk jahe cukup digeprek saja.

  4. 4

    Haluskan bawang putih, lalu tumis dengan sedikit minyak goreng hingga wangi, tambahkan daun bawang dan jahe geprek, lalu masukkan udang aduk hingga udang kemerahan, lalu tambahkan baso.

  5. 5

    Lalu tambahkan wortel, aduk rata, masukkan semua kaldu udang yang tadi, masak hingga wortel setengah matang, lalu tambahkan kembang kol, aduk rata hingga hingga air mendidih kembali, lalu masukkan sisa sayuran yaitu sawi putih dan sawi hijau, lalu aduk rata.

  6. 6

    Tambahkan garam dan saus tiram, aduk rata dan tes rasanya, masak sebentar hingga sawi layu. Matikan api.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
dapur Airin
dapur Airin @retnoad
pada
Depok
Semoga bermanfaatTerima kasih sudah cooksnapno id : 25641111Bergabung di Cookpad Mei 2016
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa