Baso Ayam Oatmeal

Ratna W. Anggraini
Ratna W. Anggraini @lieberatna
Surabaya

Variasi baso sehat yang terbuat dari oatmeal :) #PertamaPerdana pengen buku resep kue kering, biar bisa belajar bikin kue-kuean juga

Baso Ayam Oatmeal

10 orang berencana membuat resep ini

Variasi baso sehat yang terbuat dari oatmeal :) #PertamaPerdana pengen buku resep kue kering, biar bisa belajar bikin kue-kuean juga

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

20 menit
  1. 8 sdmOatmeal
  2. 2 sdmTepung Tapioka
  3. 250 grDada Ayam
  4. 3 butirBawang Putih
  5. Cabe Rawit (optional, bagi yang suka pedas)
  6. 1 sdtgaram
  7. 1 sdtlada bubuk
  8. Daun bawang
  9. Seledri

Cara Membuat

20 menit
  1. 1

    Haluskan oatmeal agar tidak terlalu kasar, campur dengan tepung tapioka, aduk rata.

  2. 2

    Tambahkan bawang putih yang sudah dihaluskan, garam, lada bubuk, cabe yang sudah dihaluslan (bagi penyuka pedas), campur secara merata.

  3. 3

    Tambahkan ayam yang sudah dihaluskan, bisa pakai blender atau dicincang halus.

  4. 4

    Campurkan juga daun bawang dan seledri yang sudah di iris-iris, aduk rata.

  5. 5

    Tambahkan 5 sendok air panas, uleni. Bila kurang kalis, tambahkan air secara sedikit-sedikit sampai adonan tidak menempel pada wadah.

  6. 6

    Bulatkan adonan dengan sendok. Masukkan pada air yang mendidih. Tunggu sampai bakso mengambang. Biarkan mengambang kurang lebih 5enit agar lebih matang.

  7. 7

    Bila sudah matang, angkat, tiriskan, dan siap disajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Ratna W. Anggraini
Ratna W. Anggraini @lieberatna
pada
Surabaya
Anak kos dengan senjata perdapuran yang minimal, tapi selalu berusaha membuat masakan dengan rasa maksimal | a German teacher | an Author at www.lieberatna.com
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa