Creamy chicken pasta MPASI

Martika Kusuma
Martika Kusuma @martikakusuma
Ciracas, Jakarta, Indonesia

Karena sekarang nak sholih udah 9 bulan, jadi total energi dari MPASI nya udah 300 kkal / hari.

Nah menu ini total energinya 310 kkal
Protein 13.3 gram
Lemak 13 gram
Karbohidrat 33 gram.

Alhamdulillah lahaaaap.

Note:
Takaran menu ini untuk usia 9-11 bulan.
Untuk usia 6-8 bulan, takaran macaroninya bisa dikurangi jadi 25 gram dan susu UHT 50 ml, total energinya menjadi 243.75 kkal, inshaAllah sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan energi harian 200 kkal.

Creamy chicken pasta MPASI

Karena sekarang nak sholih udah 9 bulan, jadi total energi dari MPASI nya udah 300 kkal / hari.

Nah menu ini total energinya 310 kkal
Protein 13.3 gram
Lemak 13 gram
Karbohidrat 33 gram.

Alhamdulillah lahaaaap.

Note:
Takaran menu ini untuk usia 9-11 bulan.
Untuk usia 6-8 bulan, takaran macaroninya bisa dikurangi jadi 25 gram dan susu UHT 50 ml, total energinya menjadi 243.75 kkal, inshaAllah sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan energi harian 200 kkal.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

2-3x makan
  1. 35 grammacaroni (boleh ganti spaghetti)
  2. 100 mlsusu UHT full cream
  3. 40 gramdaging ayam giling
  4. 1/4 bagianbawang bombay ukuran kecil
  5. 1 sdtminyak canola (boleh diganti minyak goreng biasa atau mentega)
  6. 1 sdttepung maizena
  7. Secukupnyaair

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus macaroni hingga al dente, biasanya butuh waktu 8-10 menit. Sisihkan.

  2. 2

    Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga matang dan harum, kemudian masukkan daging ayam giling, masak hingga daging berubah warna.

  3. 3

    Tuang susu UHT, macaroni yang sudah direbus dan tambahkan sedikit garam, aduk rata.

  4. 4

    Tambahkan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan air, masak hingga kuah menyusut dan mengental. Angkat dan sajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Martika Kusuma
Martika Kusuma @martikakusuma
pada
Ciracas, Jakarta, Indonesia
Ibu dua anak yang masih belajar masak.Instagram: @martikakusuma
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa