Nasi uduk liwet kampung kota

Astri Aprilia Santoso
Astri Aprilia Santoso @cook_4788620
Semarang

Nyobain resep nyonya Lien.... Dengan modifikasi seperlunya...eh modifikasi banyak ding .wkwk .tak apa .rasanya mantap ada gurih2 nya karna pakai santan..

Nasi uduk liwet kampung kota

6 orang berencana membuat resep ini

Nyobain resep nyonya Lien.... Dengan modifikasi seperlunya...eh modifikasi banyak ding .wkwk .tak apa .rasanya mantap ada gurih2 nya karna pakai santan..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

4 porsi
  1. 3 cupberas (*pakai takaran magic com)
  2. 1/2 bgkssantan instan
  3. 2 batangsereh
  4. 3 lembardaun salam
  5. 3 sdmteri medan
  6. 2 sdmteri tawar
  7. 1/2 sdtebi
  8. 4 siungbawang merah
  9. 2 siungbawang putih
  10. 4 buahcabe rawit
  11. 1/3 sdtgaram
  12. secukupnyaminyak untuk menumis
  13. sedikitdaun bawang dan seledri saja
  14. lauk tambahan* :
  15. 1 buahwortel
  16. 5 lonjorbuncis
  17. 2 buahkecil kentang
  18. 1/2 buahjagung
  19. sesuai seleranugget

Cara Membuat

  1. 1

    Masak nasi pakai magic com seperti biasa. Cairkan santan dengan setengah gelas air.lalu pada tengah2 memasak nasi sebelum matang atau indikator magic com berubah warm, masukkan santan lalu di aduk. Lanjutkan masaknya.

  2. 2

    Goreng teri medan, teri tawar dan ebi yang dihaluskan

  3. 3

    Bamer baput cabe di iris tipis lalu sereh di geprek. Tumis bumbu iris plus sereh, daun salam. Setelah wangi matikan api dalam keadaan masih panas masukkan daun bawang dan sledri yg di iris tipis.

  4. 4

    Ketika nasi baru saja matang, masukkan bumbu tumis dan teri lalu aduk rata. Tutup lagi magic com supaya nasi dan bumbu menyerap tercampur sempurna. Setelah beberapa saat, nasi uduk liwet siap dinikmati. Enak disantap selagi hangat

  5. 5

    Sesuai nama nya, nasi uduk liwet kampung kota karena nasi liwet nya khas kampung tapi lauknya khas kota... Sy cukup menambahkan sayuran rebus yaitu wortel, buncis dan jagung pipil. Serta kentang goreng. Dan lauk utama nugget. Yummy buat makan pagi dan bekal ke kantor...

  6. 6

    Bekal ngantor

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Astri Aprilia Santoso
Astri Aprilia Santoso @cook_4788620
pada
Semarang
Memasak untuk suami dan anak tercinta. Selain memasak, suka juga membaca, menulis, dan bikin handicraft | IG @AstriiLia
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa