Kerupuk nasi tanpa puli

Ike Prestinawati
Ike Prestinawati @cook_07061983
Tanjung Tabalong Kalimantan Selatan

Jika ada sisa nasi pasti diusahakan bikin kerupuk nasi. Satu dua tiga kali gagal biasa. Ini resep yg ke berapa sudah gak ingat lagi 🤭 pantang mundur

Kerupuk nasi tanpa puli

Jika ada sisa nasi pasti diusahakan bikin kerupuk nasi. Satu dua tiga kali gagal biasa. Ini resep yg ke berapa sudah gak ingat lagi 🤭 pantang mundur

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 3 piringnasi sisa(tapi tidak basi)
  2. 4 sdmtapioka
  3. 4 siungbawang putih
  4. 2 sdtketumbar
  5. 2 sdtgaram
  6. 1 sdtkaldu bubuk
  7. secukupnyaAir

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih nasi sampai air ari nya hilang. Kemudian kukus kurleb 5 menit.

  2. 2

    Haluskan bawang putih, ketumbar dan garam.

  3. 3

    Setelah nasi dikukus, angkat dan haluskan. Bisa ditumbuk atau pakai uleg aja.

  4. 4

    Kemudian campur nasi, tapioka dan bumbu halus, aduk rata. Tambahkan kaldu bubuk dan air sedikit-sedikit.

  5. 5

    Adonan jangan terlalu lembek. Kemudian kukus kembali kurleb 10 menit. Angkat setelah 10 menit.

  6. 6

    Ambil adonan yg masih anget secukupnya kemudian pipihkan dengan rolling pin. Bisa dibentuk sesuai selera. Kemudian jemur. Jika hari panas, dua hari kerupuk sudah kering dan siap digoreng

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Ike Prestinawati
Ike Prestinawati @cook_07061983
pada
Tanjung Tabalong Kalimantan Selatan
Moms of four kids. Yang tetap berusaha bikin masakan apa aja walaupun anak anak susah makan. Dari cookpad ide masakan jadi tambah banyak...❤️
Lebih banyak

Komentar (2)

Nia
Nia @cook_2166543
Makasih resepnya berhasil menyelamatkan nasi sisa.

Resep Serupa