Potato Cheese Stick

16 orang berencana membuat resep ini
Farida Wardani
Farida Wardani @Pard
Depok, Jawa Barat

Recook dari @yackikuka di IG, menurutku ini cara masak potato cheese stick yg nggak ribet dan hasilnya bagus hehe. Oregano bisa diganti dengan daun seledri, tp karna di rumah adanya oregano jd pake oregano aja. Cocok untuk cemilan balita yaa :)

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 500 grkentang
  2. 7 sdmtepung maizena
  3. 80 grkeju cheddar
  4. 1 sdmoregano

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih kentang kemudian dipotong menjadi beberapa bagian kecil supaya cepat empuk. Lalu dikukus kurang lebih 15 menit. Ditusuk menggunakan garpu untuk mengetest apakah sudah cukup empuk. Jika sudah empuk matikan kompor.

  2. 2

    Kupas kulit kentang lalu taruh diatas saringan, kemudian ditekan-tekan kentang tersebut supaya halus. Lakukan berulang hingga kentang habis.

  3. 3

    Tambahkan tepung maizena, keju parut, dan oregano. Aduk rata hingga semua tercampur.

  4. 4

    Masukkan adonan ke dalam plastik bening kiloan, kemudian diratakan. Setelah itu dipotong-potong berbentuk stick.

  5. 5

    Panaskan minyak goreng agak banyak, lalu digoreng dengan api yg sedang - besar supaya bentuknya tidak mengembang. Sehingga hanya membutuhkan waktu yg sebentar. Angkat, tiriskan dan potato cheese stick siap dihidangkan dengan cocolan saus.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Farida Wardani
pada
Depok, Jawa Barat
Sedang belajar istiqomah memasak, nggak harus instagramable 😂. Mungkin isinya bakal recook semua tp ndak papa, dicatat supaya ingat khususnya untuk pribadi saya. Smg bermanfaat 🙏
Lebih banyak

Resep Serupa