Gurame Bakar Manis Gula Aren

Sandra Arifin
Sandra Arifin @sandra_5474
Surabaya

Menu favorit ikan bakar. Sausnya khas kreasi saya sendiri. Tetap setia menggunakan gula aren untuk bumbu dapurnya. Nampoool rasanya👌
Selamat mencoba😍

Gurame Bakar Manis Gula Aren

Menu favorit ikan bakar. Sausnya khas kreasi saya sendiri. Tetap setia menggunakan gula aren untuk bumbu dapurnya. Nampoool rasanya👌
Selamat mencoba😍

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 orang
  1. 1 ekorgurame ukuran sedang (-/+ 400 gram)
  2. Bahan Bumbu Rendam
  3. 2 siungbawang putih
  4. 1/2 sdtketumbar bubuk
  5. 1 sdmGaram
  6. secukupnyaAir
  7. Bahan Saus Olesan
  8. 1 sdtsaus tiram
  9. 50 grgula aren
  10. 1 sdmmentega
  11. 2 lembardaun salam
  12. 1 ruas keciljahe, geprek
  13. 180 mlair

Cara Membuat

  1. 1

    Bersihkan gurame dari sisiknya dan jerohannya. Sayat badannya. Karena ikannya masih segar, jd tidak perlu saya baluri perasan jeruk nipis.

  2. 2

    Haluskan jadi satu semua bahan rendam. Rendam bolak balik gurame 10 - 15 menit.

  3. 3

    Sementara itu bikin sausnya. Didihkan air, langsung masukkan gula aren, jahe, dan daun salam. Aduk sampai gula arennya mencair. Setelah itu masukkan mentega dan saus tiram. Aduk² hingga surut dan mengental. Sisihkan.

  4. 4

    Bakar bolak balik gurame di atas pembakaran / alat panggang dg api kecil agar matangnya sampai ke dalam. Setelah kecokelatan, oleskan bolak balik saus olesan ke gurame sambil terus dibakar. Oleskan hingga habis sausnya. Angkat, sajikan. Selamat mencoba.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Sandra Arifin
Sandra Arifin @sandra_5474
pada
Surabaya

Komentar

Resep Serupa