Pempek Tanpa Ikan (Lembut)

Rini Damayanti (Aqeesha's Kitchen)✅
Rini Damayanti (Aqeesha's Kitchen)✅ @aqeesha_02
Bekasi

Eksekusi resep pempek tanpa ikannya mba Vita Jaurina, satu dari sekian banyak penulis favorit saya di Cookpad. Bener kata mba Vita, walaupun udah dingin, pempeknya tetap lembut (saya bikin setengah dari resep dibawah). Untuk kuah cukonya, bisa intip diresep pempek saya yang lain ya.

#PejuangGoldenApron2
#CookpadCommunity_Bekasi

Source: Vita Jaurina
https://cookpad.wasmer.app/id/resep/12981134-pempek-tanpa-ikan-lembut%F0%9F%91%8C%F0%9F%98%8B?invite_token=P4fHCrt5LkK8Tum8dVNR5vrU&shared_at=1605192561

Pempek Tanpa Ikan (Lembut)

Eksekusi resep pempek tanpa ikannya mba Vita Jaurina, satu dari sekian banyak penulis favorit saya di Cookpad. Bener kata mba Vita, walaupun udah dingin, pempeknya tetap lembut (saya bikin setengah dari resep dibawah). Untuk kuah cukonya, bisa intip diresep pempek saya yang lain ya.

#PejuangGoldenApron2
#CookpadCommunity_Bekasi

Source: Vita Jaurina
https://cookpad.wasmer.app/id/resep/12981134-pempek-tanpa-ikan-lembut%F0%9F%91%8C%F0%9F%98%8B?invite_token=P4fHCrt5LkK8Tum8dVNR5vrU&shared_at=1605192561

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan biang:
  2. 250 grtepung terigu
  3. 1000 mlair panas
  4. 2 sdmgaram
  5. 1 sdtkaldu bubuk
  6. Bahan tambahan:
  7. 2 butirtelur
  8. 600 grtepung tapioka

Cara Membuat

  1. 1

    Buat bahan biangnya terlebih dahulu. Campur tepung terigu, garam dan kaldu bubuk. Tambahkan air panas mendidih sedikit demi sedikit, aduk rata. Hasilnya nanti akan seperti bubur, tunggu hingga uap panasnya hilang, biarkan hangat. Tambahkan telur, aduk rata.

  2. 2

    Tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit, aduk rata. Siapkan alas/ talenan, taburi tapioka, sendokkan sedikit adonan, bentuk lonjong.

  3. 3

    Didihkan air (tambahkan 2 sdm minyak goreng) rebus pempek hingga mengapung, tiriskan. Panaskan minyak goreng, goreng pempek hingga kuning keemasan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Rini Damayanti (Aqeesha's Kitchen)✅
pada
Bekasi
Follow me :fb : Aqeesha's Kitchen Ig: @rd.aqeesha280619
Lebih banyak

Komentar (5)

Resep Serupa