Nasi Bakar Ayam Kemangi

Ridhati Afriani A
Ridhati Afriani A @afriadhati
Banjarbaru

Resep ini saya recook dari Bunda Kirana. Ini saya pertama bikin nasi bakar, alhamdulillah hasilnya sesuai harapan saya😂
#DutaRecookBanjarmasin
#AksiDutaRecook
#CookpadCommunity_Borneo
#RidhatiResep

Nasi Bakar Ayam Kemangi

Resep ini saya recook dari Bunda Kirana. Ini saya pertama bikin nasi bakar, alhamdulillah hasilnya sesuai harapan saya😂
#DutaRecookBanjarmasin
#AksiDutaRecook
#CookpadCommunity_Borneo
#RidhatiResep

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan Nasi
  2. 1/2 kgberas putih
  3. 1 bungkussantan kara
  4. 1 batangsereh
  5. 5 lbrdaun jeruk
  6. 800 mlair
  7. Secukupnyagaram
  8. Bahan isi
  9. 1/4 kgpaha ayam
  10. 1 papantempe (sy skip)
  11. 3 siungbawang merah
  12. 3 siungbawang putih
  13. 10 buahcabe rawit (sesuai selera)
  14. 1 ikatkemangi
  15. Secukupnyagaram
  16. Secukupnyapenyedap rasa
  17. Daun pisang untuk membungkus
  18. Tusuksate

Cara Membuat

  1. 1

    Untuk membuat nasi, saya pake magic com. Cuci beras terlebih dahulu. Kemudian masukkan semua bahan nasi ke dalam magic com. Masak sampai matang.

  2. 2

    Bahan isian: ayam dicuci kemudian di kukus sampai matang, dinginkan kemudian disuwir.

  3. 3

    Tumis irisan bawang merah, bawang putih dan cabe rawit.

  4. 4

    Kemudian masukkan ayam suwir ke dalam wajan. Tambahkan air secukupnya. Lalu tambahkan garam dan penyedap rasa. Koreksi rasa, tumis sampai matang.

  5. 5

    Siapkan nasi, tumisan ayam, dan kemangi. Isi pada lembaran daun pisang, sebelumnya daun pisang sudah saya panaskan dengan api agar tidak sobek saat melipatnya.

  6. 6

    Kukus nasi selama ± 20 menit. Jika sudah, angkat dan tiriskan.

  7. 7

    Kemudian nasi di bakar. Saya menggunakan loyang dan dibakar di atas api dengan api kecil. Nasi dibolak balik sampai panasnya merata.

  8. 8

    Nasi bakar ayam kemangi siap dinikmati 😉

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Ridhati Afriani A
Ridhati Afriani A @afriadhati
pada
Banjarbaru
Ig: afriadhatiI'm a pharmacy student
Lebih banyak

Komentar

junniesha
junniesha @junniesha
Knp nasinya dikukus lgi baru di bakar??? Bisa g langusng dibakar saja?

Resep Serupa