Basque Burnt Cheesecake

Afiy Lu
Afiy Lu @afiylu
Depok

Gampang banget bikinnya, yang rada effort cuma penyediaan bahannya sih ya. Kudu beli online. Worth it lah, soalnya bikinnya gampang, ngga pusingin suhu oven yang penting "burnt"-nya pas. Enak banget hasilnya. Wangi banget, semerbak ke penjuru rumah. Jadi rebutan 😋😍

Recook: Nilam Sarwendah
Source: YT Luvita Ho

Basque Burnt Cheesecake

Gampang banget bikinnya, yang rada effort cuma penyediaan bahannya sih ya. Kudu beli online. Worth it lah, soalnya bikinnya gampang, ngga pusingin suhu oven yang penting "burnt"-nya pas. Enak banget hasilnya. Wangi banget, semerbak ke penjuru rumah. Jadi rebutan 😋😍

Recook: Nilam Sarwendah
Source: YT Luvita Ho

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 loyang 16cm
  1. 250 grcream cheese, suhu ruang
  2. 80 grgula halus
  3. Sedikitgaram
  4. Secukupnyapasta vanilla
  5. 2 butirtelur
  6. 115 mlwhipping cream cair
  7. 10 grmaizena

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan bahan-bahannya. Lapisi bagian dalam loyang dengan baking paper. Panaskan oven suhu 230°C api atas bawah selama 10-20 menit

  2. 2

    Aduk cheese cream dengan spatula. Kemudian gunakan mixer kecepatan rendah sebentar aja, sampai teksturnya creamy. Kecepatan yang dipakai yang rendah terus ya.

  3. 3

    Masukkan gula halus yang telah diayak, sejumput garam, pasta vanilla. Mix sebentar sampai tercampur aja.

  4. 4

    Masukkan telur 1 dulu. Mix sampai tercampur. Masukkan telur kedua, mix lagi. Kemudian tuang whipping cream dan maizena, mix lagi sampai tercanpur.

  5. 5

    Hasil akhir adonannya encer dan tidak bergerindil. Tuang ke dalam loyang. Panggang di suhu 220-230°C api atas bawah selama 30-35 menit, atau sampai bagian atasnya "burnt", warna dark chocolate. (Sesuaikan kelakuan oven masing-masing ya).

  6. 6

    Keluarkan cheesecake dari oven, diamkan sampai suhu ruang dan cake turun. Kemudian masukkan ke dalam kulkas selama 2-3 jam agar set/padat. Selesai, selamat berebut dengan keluarga tercinta 🤭

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Afiy Lu
Afiy Lu @afiylu
pada
Depok
Dari mana datangnya cinta? Dari dapur turun ke hati 💞 Ngga jago masak, cuma berusaha nyenengin keluarga lewat makanan. Dicatat di sini untuk diwarisi ke anak-anak. Semoga bermanfaat 😊
Lebih banyak

Komentar (10)

Suci Rahman
Suci Rahman @suci_1995
mbak ini kalau digigit ntar kek basah/creamy atau padet ya tp lembut, adek kemarin bikin padet kek kue bingka cheesecakenya

Resep Serupa