Kue lapis seadanya 🤭

14 orang berencana membuat resep ini
Mommy I_U
Mommy I_U @m0mmy_i_u
Bekasi

Hari ini gabut banget. Ujan bolak-balik aja turun. Krucils juga kayaknya laper terus aja. Liat² resep yang seliweran di medsos. Tapi karena banyak yang kurang bahannya jadi ya dikondisikanlah, yang penting jadi cemilan 😊 Akhirnya jadi deh.

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

12 potong
  1. Adonan hijau
  2. 100 grtepung terigu
  3. 25 grtepung beras
  4. 100 grgula pasir (aku pakai gula halus)
  5. 1 bkssantan kara 65gr larutkan dengan air 350 ml
  6. sesuai seleraPewarna hijau atau 1 sachet chocolatos macha
  7. 1/2 sdtvanila (optional)
  8. Adonan coklat
  9. 100 grtepung terigu
  10. 25 grtepung beras
  11. 100 grgula pasir/gula halus
  12. 1 bkssantan kara 65gr larutkan dengan air 350 ml
  13. 1 sachetchocolatos coklat atau pasta coklat

Cara Membuat

  1. 1

    Campur semua bahan adonan hijau, masukan larutan santan sedikit demi sedikit, aduk rata, kemudian saring.

  2. 2

    Lakukan hal yang sama dengan adonan coklat.

  3. 3

    Kemudian panaskan dandang, bungkus tutupnya dengan serbet, dan oleskan pingan atau loyang dengan minyak gores atau mentega. Tipis².

  4. 4

    Setelah dandang panas, masukan pinggan/loyang. Beri adonan coklat kurleb 100ml / 3 sendok sayur kecil, diamkan 5 menit

  5. 5

    Kemudian beri adonan hijau sebanyak 3 sendok sayur dan diamkan 5 menit. Terus seperti itu secara bergantian.

  6. 6

    Untuk adonan terakhir, kukus selama 25 menit. Setelah itu matikan api. Buka tutupnya, biarkan sampai uap hilang dan loyang bisa diangkat.

  7. 7

    Tunggu sampai dingin, baru dipotong²

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Mommy I_U
Mommy I_U @m0mmy_i_u
pada
Bekasi
hanya irt yang baru belajar masak. Puas dengan hasil masakan dan coba berbagi dengan yang lain. semoga bermanfaat 😊🙏
Lebih banyak

Resep Serupa