Tongseng Ayam (Tanpa Santan dan Tidak Pedas)

Endang Sulistyawati
Endang Sulistyawati @Mak_Endang
Prambanan, Indonesia.. pindah dari Rotterdam NL

Karena ngga suka daging kambing, saya buat tongseng dari bahan ayam. Di resep ini tidak memakai santan dan ayamnya tidak memakai kulit jadi tidak terlalu eneg.

#menumakanmalam
#ayam
#tongsengayam
#tongsengayamtanpasantan
#pejuanggoldenapron3
#resepsederhana
#reseptidakpedas

Bagikan

Bahan-bahan

45 menit
  1. 500 gramayam fillet
  2. 2 buahtomat merah ukuran sedang, iris memanjang
  3. 4 lembarkubis, iris besar besar
  4. Bahan yang dihaluskan:
  5. 6 siungbawang merah
  6. 4 siungbawang putih
  7. 2 butirkemiri
  8. 1 sendok tehketumbar
  9. 1 sendok tehbubuk merica
  10. 1/2 sendok makanbubuk kunyit (bisa diganti kunyit segar)
  11. Bahan tambahan
  12. 4daun jeruk
  13. 4 buahcabai rawit
  14. 5 sendok makankecap manis
  15. 1 sendok makansaus tiram
  16. 3 sendok makankecap asin (bisa diganti garam)
  17. Minyak goreng

Cara Membuat

45 menit
  1. 1

    Bersihkan ayam dan potong sesuai selera, kemudian sisihkan.

  2. 2

    Haluskan bahan yang perlu dihaluskan, tumis dengan minyak goreng hingga harum. Lalu tambahkan daun jeruk.

  3. 3

    Tambahkan ayam, aduk rata lalu tambahkan air. Tutup panci hingga ayam setengah matang.

  4. 4

    Tambahkan saus tiram, kecap manis dan kecap asin.

  5. 5

    Tambahkan air 1 gelas, tunggu mendidih kemudian masukan sayuran dan cabai. Aduk rata dan koreksi rasa.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Endang Sulistyawati
pada
Prambanan, Indonesia.. pindah dari Rotterdam NL
instagram @endangsulistyawati_dr / @masakansehariku
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa