JAPANESE CHEESE CAKE (ANTI GAGAL)

IIN
IIN @DapoerARZEN

Sudah 2 kali aku bikin ini..
Pertama menggunakan keju chedar.. Dan resep yg skr ini menggunakan cream cheese.
Rasanya memang beda lebih enak cream cheese...
Syukurlah 2 kali membuat belum pernah gagal...
Yang penting kita harus sabar dan teliti..

JAPANESE CHEESE CAKE (ANTI GAGAL)

Sudah 2 kali aku bikin ini..
Pertama menggunakan keju chedar.. Dan resep yg skr ini menggunakan cream cheese.
Rasanya memang beda lebih enak cream cheese...
Syukurlah 2 kali membuat belum pernah gagal...
Yang penting kita harus sabar dan teliti..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. BAHAN A:
  2. 80 grSusu full cream cair (aku UHT)
  3. 140 grcream cheese bisa di ganti keju cheddar
  4. 40 grbutter
  5. BAHAN B :
  6. 5 butirkuning telur
  7. 50 grtepung terigu protein rendah
  8. 15 grmaizena
  9. BAHAN C:
  10. 5 butirtelur putih
  11. 80 grgula halus / gula kastor
  12. 1/2 buahlemon (bisa di ganti 1sdt jeruk nipis)
  13. Sejumputgaram

Cara Membuat

  1. 1

    Bahan A:
    Masak susu UHT dan cream cheese. Masak sampai cream cheese larut / meleleh. Matikan api.
    Masukkan butter sampai larut.

  2. 2

    Bahan A + B :
    Dalam kondisi bahan A masih panas. Masukkan tepung terigu pro rendah+maizena yang sudah di ayak. Aduk hingga rata. Kemudian masukkan 5 butir kuning telur.(masukkan satu persatu di aduk sampai rata.kemudian telur kuning berikutnya sampai kuning telur habis). Sisihkan.

  3. 3

    Bahan C:
    Kocok putih telur+air lemon.hingga berbuih.kemudian masukkan gula+garam di bagi 3 tahap. Kocok hingga berjambul terbalik (soft peack).

  4. 4

    Bahan AB+C:
    Masukkan bahan C ke dalam wadah bahan AB. Di bagi 3 tahap.aduk memutar secara perlahan menggunakan whisk (jangan over mixer). Untuk memastikan adukan rata. Gunakan spatula. Aduk terbalik.

  5. 5

    Masukkan dalam loyang. Aduk menggunakan tusuk gigi memutar. Memastikan adonan rata.

  6. 6

    Oven dengan tehnik Au Bain Marie (loyang di isi dengan air panas setinggi 1-1,5cm). Loyang masukkan dalam rendaman air

  7. 7

    Pada saat memasukkan adonan ke dalam oven.posisi oven sudah panas.
    - Panggang di suhu 120 derajat selama 20 menit dengan api atas bawah.
    - naikkan suhu 150 derajat selama 15 menit
    - buka oven selama 10-15dtk atau kalau oven lebih kecil 2-3dtk saja. Putar posisi agar merata matangnya.cepat saja.
    - panggang lagi di suhu 110 derajat selama 45-60 menit api atas bawah.

  8. 8

    Hasilnya di jamin tidak bantat...
    Walopun kelihatan agak gosong sedikit... Tp enak banget di makan bagian atasnya...

    Mmmmmmm... Enakkk.. Benaran dah... 🥰

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
IIN
IIN @DapoerARZEN
pada

Komentar (4)

vina Octaviana
vina Octaviana @cook_29547206
Bun kalau butternya pakai royal palmia butter bisa ngk

Resep Serupa