RESEP LENGKAP BOLU KERING JADUL | BOLU KLEMBEN BOLU KIJING

Wardat El Ouyun
Wardat El Ouyun @didowardah
Madiun

YANG JADUL | YANG BIKIN MEWEK 😰😭
Jujur dari kapan bulan maju mundur mau bikin kue ini, karena ini roti nostalgia, yang mengenangkanku pada sosok Ibu 😭 Lahal fatihah buat Ibu kami tercinta, semoga damai selalu di sisi-Nya, Aamiin..🙏
Dus, meski ulang-berulang banyak penonton THV request roti Jadul ini, selalu saja saya lewatkan, pura-pura gak baca, karena jujur saya belum "mentolo" untuk bikin roti yang dulunya saya tau juga karena dari Ibu. Saya belajar resepnya juga karena dari beliau.
Sampai akhirnya, tempo hari memberanikan diri untuk trial bolu jadul dengan resep bocoran dari Ibu. Butuh uji coba sampai 6 kali, sampai akhirnya hasilnya bisa mirip persis dengan buatan beliau.
Well then, happy!! Akhirnya bisa bikin roti jadul ala Ibu yang layak makan, dan layak jual juga... Dan sudah pasti layak share.
InsyaAlloh kebaikan dan keberkahan semoga selalu terlimpah pada sosok Ibu kami, yang sudah sabar mengajarkan ke anak menantunya ini.. InsyaAlloh, mengalir pahalanya untuk Ibu nggeh..
Berkah manfaat buat orang banyak.. Aamiin.. 🙏
SELAMAT MENCOBA

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

45 sampai dengan 48 pcs
  1. 250 grtelur [ditimbang dengan cangkangnya] atau setara dengan 3 butir telur besar atau 4 telur ukuran sedang atau kecil
  2. 1 lembardaun pandan, ikat simpul
  3. 250 gratau sekitar 16 ½ sdm tepung protein rendah, setelah disangrai bobot turun jadi 230 gr. Jadi, jika tepung tidak disangrai, gunakan tepung cukup 230 gr
  4. 250 gratau sekitar 16 ½ sdm gula pasir [jika tidak suka manis, bisa dikurangi 1 atau 2 sdm sesuai selera]
  5. 1/2 sdtvanili bubuk
  6. 1/4 sdtgaram
  7. 1/2 sdtBaking Powder, opsional [saya gak pake karena menggunakan telur bebek fresh dari kandang]
  8. Secukupnyaminyak atau Carlo KW untuk olesan loyang

Cara Membuat

  1. 1

    Sangrai tepung terigu bersama pandan dengan api kecil sampai terasa ringan, durasinya sekitar 10 menit. Angkat dan dinginkan. Total berat tepung setelah disangrai akan turun jadi 230 gr. Ok sisihkan.

  2. 2

    Preheat oven 180 °C. Olesi loyang dengan minyak sayur atau Carlo [1 sdm minyak+ 1 sdm margarine + 1 sdm terigu diaduk rata]. Oles secara merata termasuk bagian pinggirannya. Jika perlu, sebelum digunakan, panaskan dalam oven sekitar 2 s.d 3 menit. Fungsi cetakan dipanaskan agar kue bisa lepas dengan sangat mudah, tanpa lengket sama sekali.

  3. 3

    Kocok gula, telur dan vanilli bubuk dengan kecepatan tinggi sampai mengembang pucat dan berjejak. Tambahkan garam, mixer speed tinggi sampai tercampur rata, matikan mixer.

  4. 4

    Tambahkan terigu sangrai sambil diayak dalam kocokan telur sedikit demi sedikit. Tambahkan juga Baking powder, jika pake. Aduk balik perlahan dan terakhir mixer sebentar dengan kecepatan paling rendah sekitar setengah menit. Kocok sebentar saja agar adonan tetap stabil dan tidak turun.
    Note: hentikan pemberian terigu jika dirasa adonan sudah cukup kental. Kalau aku tadi tepungnya dipake semua.

  5. 5

    Adonan siap dicetak. Kalau untuk pemula bisa ditempatkan di piping bag. Atau cara lain, bisa dituang pake sendok. Tuang atau celotot adonan ke dalam cetakan yang sudah dipanaskan tadi. Per satu lubang, takarannya itu sekitar 1 sdm. Selanjutnya panggang.

  6. 6

    Jika menggunakan oven signora galaxy yang muat 6 loyang, maka panggang di suhu agak tinggi yaitu di suhu 180 °C selama 40 menit api atas bawah atau hingga kecoklatan merata. Atau jika ingin lebih cepat panggang di suhu tinggi yaitu di suhu 240 °C selama 20 menit dengan api atas bawah, sesuaikan oven masing-masing ya, beda oven beda settingan. Angkat dan dinginkan, simpan dalam wadah kedap udara.

  7. 7

    Teksturnya itu krenyes di luar dan lembut di dalam. Yummy!

  8. 8

    NOTE | Jika misalnya setelah dipanggang, ternyata bolunya masih melempem atau kurang renyah, kita bisa mengoreksinya dengan teknik double bake. Yaitu dengan cara dipanggang ulang, di suhu agak rendah yaitu di suhu 150 dercel selama 10 s.d 12 menit, sesuai kebutuhan. Ingat beda oven itu beda settingan ya, jadi silahkan pahami oven masing-masing.

  9. 9

    1 Resep Jadi 45 s.d 48 Buah. Kalau di saya jadi 6 loyang dengan masing-masing loyang ada 8 lubang. Dan jika dipanggang dengan Oven Signora Galaxy, maka bisa untuk 1 kali panggang. Jadi 1 resep pas untuk satu kali memanggang.

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (17)

Lia 1290
Lia 1290 @cook_111110964
Bun adonan harus di oven sekaligus kah,karena saya coba buat.ngoven k dua kalinya sedikit bantet🙏

Ditulis oleh

Wardat El Ouyun
Wardat El Ouyun @didowardah
pada
Madiun
Emaknya Mumtaz & Faya | IG: @didowardah | Beberapa resep yang saya bagikan sengaja dilengkapi Video | MAAF SAYA GAK BISA BALAS PESAN karena buka COOKPAD via Leptop ya, bukan Android, sorry.. | Semoga bermanfaat! :)
Lebih banyak

Resep Serupa

Rekomendasi Resep Lainnya