Chocolate Cake Tepung Ketan Putih

Yoes
Yoes @yoestmarine
Gresik, East Java

Nyemil..nyemill..enak..enak.. no worry ini ceritanyaa moms 😁
Hidup itu mesti seimbang ya, kadang kalo khilaf ya suka nya nyemil yang ber-gluten, tapi sometimes yaa suka juga nyemil yang gluten free kayak gini. Intinya jangan terlalu mengonsumsi segala sesuatu secara berlebihan. Tapi cake satu ini, mesti di coba awalnya ragu sih bisa pake tepung ketan buat cake, tapi bonek saja asal tidak keluar jalur 😁✌️. Yuk bikin buat kiddos di rumah

#SelainTepungTerigu
#BalonChallenge
#Cookpadcommunity_Surabaya

Chocolate Cake Tepung Ketan Putih

Nyemil..nyemill..enak..enak.. no worry ini ceritanyaa moms 😁
Hidup itu mesti seimbang ya, kadang kalo khilaf ya suka nya nyemil yang ber-gluten, tapi sometimes yaa suka juga nyemil yang gluten free kayak gini. Intinya jangan terlalu mengonsumsi segala sesuatu secara berlebihan. Tapi cake satu ini, mesti di coba awalnya ragu sih bisa pake tepung ketan buat cake, tapi bonek saja asal tidak keluar jalur 😁✌️. Yuk bikin buat kiddos di rumah

#SelainTepungTerigu
#BalonChallenge
#Cookpadcommunity_Surabaya

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
10 slice
  1. 3 butirtelur
  2. 120 grgula pasir
  3. 1 sdtSP
  4. 1/2 sdtvanilla extract
  5. 100 grtepung ketan merk Boladeli
  6. 60 grtepung maizena
  7. 20 grcoklat bubuk
  8. 1 sachetkopi nescafe classic
  9. Secukupnyapasta coklat
  10. 1/2 sdtBaking powder
  11. 100 grbutter (lelehkan)
  12. Secukupnyameises coklat
  13. SecukupnyaChoco Chips (topping atas)

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Mixer telur, gula dan SP sampai putih mengembang kurang lebih 15 menit

  2. 2

    Lalu masukan bahan kering sambil diayak (tepung ketan, maizena, BP, coklat bubuk) kemudian mixer dengan kecepatan rendah. Matikan mixer
    Kemudian tambahkan kopi bubuk, pasta coklat dan kemudian butter yang dilelehkan, aduk balik dengan spatula hingga butter tercampur merata

  3. 3

    Lalu masukan meises aduk sampai rata saja, jangan overmix. Tuang dalam loyang yang sudah dialasi baking paper (aku pakai loyang D.16)
    Kemudian oven (oven sudah dipanaskan 10 menit lebih dahulu) panggang cake di Suhu 180 derajat, 15 menit kemudian keluarkan tambahkan chocochips di atasnya

  4. 4

    Masukan oven dan panggang kembali selama 20 menit atau hingga matang, lama memanggang di sesuaikan dengan oven masing-masing ya, bila matang segera angkat dan dinginkan di cooling rack

  5. 5

    Cake coklat tepung ketan siap disajikan. Bisa dijadikan cake base untuk decorating cake juga. Teksturnya moist lembut

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Yoes
Yoes @yoestmarine
pada
Gresik, East Java
Ibu rumah tangga dengan segala petualangannya di dapur 🤭akun IG: @yoeskitchen.id#MyKitchenMyAdventuresebuah tempat menulis hasil eksperimen di dapur agar bisa dibagikan ke orang lain. Karna sebaik baiknya manusia ialah manusia yang bermanfaat untuk orang lain. Bila berkenan mohon kirim cooksnap nya ya jika kamu memakai resep aku, agar aku terus semangat menulis resep disini, kalau pun tak ya tak apa cukup doakan aku sehat dan cukup colek sekedar menyapa supaya kita dapat bersilahturahmi ☺️Part member of #Cookpadcommunity_SurabayaBakerpad (Baking Community - Indonesia)
Lebih banyak

Pencarian Teratas di

Komentar (6)

Diyah Puspita Rini
Diyah Puspita Rini @ithadiy
Mbak, kopinya bisa diganti apa ya? Atau kalau ditiadakan Tarakan apa yang musti berubah? Hehe

Resep Serupa