Chicken Wonton Soup

Chinantalya Ivada
Chinantalya Ivada @c_ivada
Rantau, Kalimantan Selatan

Persiapan menghadapi hujan yg sering datang di sore hari.. Siang nya bikin sup pangsit dulu meski bentuk nya ga jelas gitu... 😂😄

Bagikan

Bahan-bahan

  1. ▶ bahan pangsit :
  2. 28 lembarkulit pangsit (mini size)
  3. 300 grfillet dada ayam (haluskan)
  4. 1 butirtelur
  5. 3 sdmmaizena
  6. 1 batangdaun bawang (cincang)
  7. 1 cmjahe (haluskan)
  8. 5 siungbawang putih (haluskan)
  9. Secukupnyagaram, lada, saus tiram, kecap asin, & minyak wijen
  10. Secukupnyaair (untuk mengelem kulit pangsit)
  11. ▶ bahan kuah :
  12. 1 buahpokcoy (sawi daging)
  13. 1 batangseledri (cimcang halus)
  14. 2 literair
  15. 2 pcssayap ayam (untuk kaldu, rebus sebentar terlebih dahulu)
  16. 3 siungbawang putih (geprek, lalu cincang halus)
  17. 2 cmjahe (geprek)
  18. Secukupnyagula, garam, lada, kaldu ayam bubuk, & pala
  19. Secukupnyakecap asin dan minyak wijen
  20. Secukupnyamargarin + minyak (untuk menumis)
  21. Secukupnyabawang goreng

Cara Membuat

  1. 1

    ▶ pangsit : campur semua bahan hingga ter campur rata (kecuali kulit pangsit), lalu ambil selembar kulit pangsit dan basahi ujung2 nya dengan air, kemudian ambil se sendok teh adonan isi. Lalu bentuk pangsit sesuai selera, lakukan hingga adonan habis. Kemudian rebus pada air mendidih hingga mengapung. Tiriskan.

  2. 2

    ▶ kuah : tumis bawang putih dan jahe hingga harum, lalu tambahkan air. Masukan sayap ayam, kemudian bumbui dengan kecap asin, minyak wijen, gula, garam, lada, dan kaldu ayam bubuk. Tunggu hingga mendidih, kemudian masukan potongan seledri dan pokcoy. Masukan pangsit dan taburi bawang goreng.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Chinantalya Ivada
pada
Rantau, Kalimantan Selatan
Seorang wanita yang sedang belajar memasak secara otodidak. Di cookpad adalah tempat untuk saya mengexplore, mencoba, serta mencatat resep yang telah berhasil di uji coba.
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa