Donat (tanpa telur)

Chintya
Chintya @cook_13460646

Ini resep donat versi tanpa telur karena keluarga ada yang ga boleh makan telur. Bisa jadi alternatif camilan versi ngirit juga 😁

Donat (tanpa telur)

44 orang berencana membuat resep ini

Ini resep donat versi tanpa telur karena keluarga ada yang ga boleh makan telur. Bisa jadi alternatif camilan versi ngirit juga 😁

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

2 jam
20 porsi
  1. 100 mlSusu cair/air/santan
  2. 6 grRagi instan
  3. 50 gr (4 sdm)Gula pasir (yg suka manis boleh ditambah)
  4. 250 grTerigu
  5. 100 grTepung maizena
  6. 55 grMargarin, cairkan
  7. SejumputGaram

Cara Membuat

2 jam
  1. 1

    Campur susu, ragi, dan gula. Tutup wadah menggunakan kain bersih. Diamkan 10 menit hingga berbuih.

  2. 2

    Ayak terigu dan maizena. Tambahkan ragi yang telah berbuih. Uleni.

  3. 3

    Tambahkan garam dan margarin sedikit-sedikit sambil terus diuleni hingga kalis.

  4. 4

    Tutup adonan dengan kain bersih yang telah dibasahi. Diamkan 1 jam.

  5. 5

    Gilas adonan dan cetak adonan sesuai selera. Adonan mentah jadinya 600 gram, terserah mau dibagi jadi berapa. Letakkan di nampan dan tutup lagi dengan kain bersih. Diamkan 30 menit.

  6. 6

    Goreng dalam minyak yang banyak dengan api kecil. Kalau mau yg luarnya kriuk tapi dalamnya lembut, gorengnya sampai kecoklatan ya.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Chintya
Chintya @cook_13460646
pada

Komentar

Resep Serupa