Gulai daging sapi

Putri Triandita
Putri Triandita @DapurUthe

Daging sapi dapet dari qurban masih banyak. Bingung dimasak apalagi, cari-cari resep di cookpad eh nemu yang gampang. Senengnya bisa masak gulai tanpa bumbu Instan. Walau ngulek bumbunya penuh perjuangan tapi Alhamdulillah suami suka :)

Gulai daging sapi

Daging sapi dapet dari qurban masih banyak. Bingung dimasak apalagi, cari-cari resep di cookpad eh nemu yang gampang. Senengnya bisa masak gulai tanpa bumbu Instan. Walau ngulek bumbunya penuh perjuangan tapi Alhamdulillah suami suka :)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

3-4 porsi
  1. 250 grdaging sapi
  2. Air (saya 1,5liter)
  3. 1 buahsantan kara
  4. 2 buahkentang
  5. Bumbu halus :
  6. 4 siungbawang merah
  7. 4 siungbawang putih
  8. 2 cmkunyit
  9. 1 butirkemiri
  10. 1/2 sdtmerica (saya pakai bubuk)
  11. 1/2 sdtketumbar
  12. 3 buahcabe merah
  13. Bumbu memar :
  14. 2 cmjahe
  15. 2 cmlengkuas
  16. 1 batangserai
  17. 2 lembardaun jeruk
  18. 2 lembardaun salam
  19. Gula merah (secukupnya)
  20. Gula pasir (secukupnya)
  21. Garam (secukupnya)
  22. 1 buahtomat
  23. Daun bawang
  24. Minyak untuk menumis
  25. Pelengkap
  26. Jeruk limo
  27. Bawang goreng

Cara Membuat

  1. 1

    Tumis bumbu halus dan bumbu memar. Jika sudah harum masukkan daging.

  2. 2

    Jika dagingnya sudah berubah warna, masukan air, gula merah, gula pasir dan garam. Godok sampai daging empuk (saat daging hampir empuk masukkan kentang)

  3. 3

    Setelah kentang hampir empuk masukkan santan dan aduk sampai mendidih. Koreksi rasa, jika sudah cukup masukkan tomat dan daun bawang.

  4. 4

    Jika daging dan kentang sudah empuk dan rasa sudah cukup, matikan api.

  5. 5

    Gulai daging siap dihidangkan :)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Putri Triandita
Putri Triandita @DapurUthe
pada

Komentar

Resep Serupa