Sate bakar maranggi aman untuk promil

16 orang berencana membuat resep ini
Sara Hekmatyara
Sara Hekmatyara @cook_7373003
Cikarang, Bekasi

💖 Tanpa penyedap rasa 💖 Masih tentang menu masakan yang aman untuk emak emak yang lagi program hamil. Karena kalau mau hamil ga boleh ada makanan mentah atau setengah matang masuk ke dalam tubuh. Karena di khawatirkan akan ada bakteri yang masuk ke dalam rahim. Jadi, saya inisiatif untuk merebus dagingnya dulu sebelum di olah. Checky checky yaa 💖💖💖

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 kgdaging ayam/sapi/kambing
  2. Bumbu halus :
  3. 7bawang putih
  4. 7bawang merah
  5. 1/2 sdtbiji ketumbar
  6. 3 sdmair asam jawa yang sudah di rebus terlebih dulu
  7. 1 ruasjahe
  8. 1/2 SDMgula merah
  9. 1 sdtgaram
  10. Bumbu tambahan :
  11. Secukupnyakecap (saya pakai kecap tropicana slim)
  12. 3 sdmMinyak goreng (saya pakai zaitun)
  13. Bumbu rebus :
  14. 3 buahsalam
  15. 2 ruas jariLaos geprek
  16. 3 buahsereh geprek

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih daging, potong bentuk dadu, tusukan ke lidi, masing masing lidi isi 4 atau 5 daging

  2. 2

    Rebus air yang agak banyak supaya daging di sate terendam semua, setelah air mendidih masukan bumbu rebus dan beri sedikit garam, lalu masukan semua daging yang sudah di tusuk ke lidi

  3. 3

    Tunggu sampai 45 menit, matikan api. Tiriskan daging sate.

  4. 4

    Balurkan sate dengan bumbu halus, diamkan 30 menit

  5. 5

    Siapkan bakaran sate. Di piring kecil siapkan bumbu tambahan kecap dan saitun dan beri sedikit bumbu halus, aduk pakai sendok.

  6. 6

    Masukan sate berbumbu (no. 4) kedalam piring kecil berbumbu (no. 5).. Lalu bakar sampai kecoklatan..

  7. 7

    Nyaaammm siap di santap, ga pakai bumbu juga udah enak bingit. Ikuti step by step supaya rasanya mantap yaa bund

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Sara Hekmatyara
Sara Hekmatyara @cook_7373003
pada
Cikarang, Bekasi
6 tahun pernikahan saya dengan suami, belum juga di berikan anak 😅 akhirnya saya bertekad untuk mengatur pola makan supaya di segerakan punya anak yang sholeh sholehah. yang lagi promil, silahkan di ikuti resepnya. semoga bermanfaat. semua masakannya NO MSG yaa 😇💪
Lebih banyak

Resep Serupa

Rekomendasi Resep Lainnya