Perkedel Kentang Ayam, gurih & harum (tanpa tepung)

akwilinalit
akwilinalit @akwilinalit

Perkedel dengan rasa gurih dan aroma bawang gorengnya yg harum & bikin ketagihan.
Paling penting sih, sehat dan bikin anak doyan makan. 😊
Bahkan sisaan kaldu ayamnya bisa dibuat sop, yang cocok dimakan sama perkedel. 😁

Perkedel Kentang Ayam, gurih & harum (tanpa tepung)

23 orang berencana membuat resep ini

Perkedel dengan rasa gurih dan aroma bawang gorengnya yg harum & bikin ketagihan.
Paling penting sih, sehat dan bikin anak doyan makan. 😊
Bahkan sisaan kaldu ayamnya bisa dibuat sop, yang cocok dimakan sama perkedel. 😁

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 300 Gayam (saya pakai 6 potong ayam, boleh dengan ayam giling)
  2. 4 butirkentang
  3. 4bawang merah
  4. 2bawang putih
  5. 1 batangseledri
  6. 3 butirtelur
  7. Garam

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus kentang sampai empuk. (Kalau saya, kupas kentang mentah, baru direbus).

  2. 2

    Rebus ayam. (Saya pakai ayam dengan tulang). Sisa kuahnya bisa digunakan untuk masak sop.

  3. 3

    Iris bawang merah & bawang putih

  4. 4

    Goreng bawang merah, bawang putih, seledri

  5. 5

    Kentang rebus dihaluskan. Saya pake wadah / baskom plastik & ulekan.

  6. 6

    Haluskan ayam rebus (daging aja tanpa tulang). Saya pakai blender. Setelah ayam halus, masukkan bumbu yang sudah digoreng (bawang merah, bawang putih, seledri)

  7. 7

    Campur ayam & bumbu yang sudah halus & garam ke adonan kentang.

  8. 8

    Tambahkan 2 kocokan telur ke dalam adonan. Sampai tercampur semua

  9. 9

    Buat bulatan-bulatan kecil dari adonan. Saya buat bulatan dengan 2 sendok, biar gk lengket.

  10. 10

    Adonan siap digoreng. Adonan bisa langsung digoreng atau bisa digulung-gulung dulu di kocokan telur, baru digoreng.

  11. 11

    Perkedel siap dimakan. Gurih dan aroma bawang gorengnya bikin nagih. 😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
akwilinalit
akwilinalit @akwilinalit
pada
Gak hobi masak, tapi niat masak demi keluarga 💞
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa