Macaroni Schotel

Rita
Rita @ritamelisay
Surabaya

Saya & suami hobi banget ngemil akhirnya dengan bahan seadanya di kulkas jadilah Macaroni Schotel. Kalau bunda mau tambahkan smoked beef, keju mozzarella atau bahan yang lain juga bisa loh 😁

Macaroni Schotel

Saya & suami hobi banget ngemil akhirnya dengan bahan seadanya di kulkas jadilah Macaroni Schotel. Kalau bunda mau tambahkan smoked beef, keju mozzarella atau bahan yang lain juga bisa loh 😁

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 200 grMacaroni (kalau saya pakai Makaroniku)
  2. 250 mlSusu UHT
  3. 1 blokKeju Cheddar
  4. 1/2 blokKeju Mozzarella
  5. 2 bhSosis
  6. 5 siungBawang Putih
  7. 3 butirTelur
  8. Secukupnyagaram, merica, margarin
  9. Secukupnyabawang bombay
  10. SecukupnyaBubuk Oregano (kalau saya ga pakai karena ga punya)
  11. 10 pcsAluminium Voil

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus makaroni hingga matang dan beri sedikit minyak supaya tidak lengket, tiriskan dan siram dengan air dingin kemudian tiriskan kembali

  2. 2

    Rajang halus bawang putih & bawang bombay, potong sosis kecil-kecil

  3. 3

    Tumis bawang putih & bawang bombay dengan margarin, tambahkan merica & garam secukupnya. Tumis hingga harum

  4. 4

    Masukkan sosis hingga matang

  5. 5

    Siapkan wadah, kocok telur hingga berbusa. Masukkan susu UHT, makaroni, dan bahan yang telah ditumis tadi (sosis, bawang putih & bawang bombay) aduk perlahan hingga tercampur rata

  6. 6

    Pindahkan ke dalam aluminium voil (tidak sampai penuh)

  7. 7

    Parut keju diatasnya (banyaknya sesuai selera)

  8. 8

    Kukus hingga matang kira-kira 20 menit dengan api sedang

  9. 9

    Angkat dan tabur bubuk oregano diatasnya

  10. 10

    Voila! Makaroni schotel siap dihidangkan 😁

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Rita
Rita @ritamelisay
pada
Surabaya
Ibu-ibu biasa yang hobi ngerikuk ❤
Lebih banyak

Komentar (5)

Meilinda Puspita Sari
Meilinda Puspita Sari @mlindaps
Kak beli wadah alumunium voilnya dimana ya?

Resep Serupa