Tumis pakchoy udang

Diella
Diella @kudiels
Bandung

Jadi doyan banget sama sayur pakchoy ini, karena ga repot bersihin sayurnya. Googling resep tumis pakchoy yang pake udang, tapi sayang mesti pake angchiu. Akhirnya nyari resep lain, lalu modifikasi dikit, hasilnya ternyata enaaak.

Tumis pakchoy udang

Jadi doyan banget sama sayur pakchoy ini, karena ga repot bersihin sayurnya. Googling resep tumis pakchoy yang pake udang, tapi sayang mesti pake angchiu. Akhirnya nyari resep lain, lalu modifikasi dikit, hasilnya ternyata enaaak.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

15 menit
2 porsi
  1. 1 bungkusbaby pakchoy, cuci potong
  2. 8 ekorudang kupas, potong kecil
  3. 3 siungbawang putih, geprek cincang
  4. 2 buahcabe merah besar, iris tipis
  5. 2 sdmsaus tiram
  6. 1 sdtkecap asin
  7. secukupnyaGula
  8. 1 gelasAir
  9. 1 sdttepung maizena, larutkan dengan air
  10. 3 sdmminyak goreng

Cara Membuat

15 menit
  1. 1

    Tumis bawang putih sampai harum, lalu masukan cabe merah, oseng-oseng hingga setengah layu.

  2. 2

    Masukkan udang, tumis hingga matang atau berwarna oranye.

  3. 3

    Tambahkan saus tiram, kecap asin, gula, air, dan larutan maizena. Aduk hingga rata.

  4. 4

    Masukkan baby pakchoy, aduk hingga matang dan mengental. Siap disajikan. 😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Diella
Diella @kudiels
pada
Bandung

Komentar

Tim Cookpad (EK)
Tim Cookpad (EK) @tim_cookpad_ek
hi Kudiels, selamat datang di Cookpad. 🤗 Terima kasih ya sudah berbagi resep selama bulan suci Ramadhan kepada para sobat Cookpad. Sangat menginspirasi sekali. Kebetulan selama bulan Ramadhan, ada kontes resep Cookpad bertema kue kering, siapa tahu tertarik bisa lihat di https://cookpad.wasmer.app/id/contests/36-kue-kering-lebaran 😁 Ikutan aja seru-seru bareng

Resep Serupa