Gabin Vla ala "Mommy Danend"

Ridha Herjuni
Ridha Herjuni @cook_5102410
Samarinda

sewaktu Jalan cari takjil di pasar Ramadhan suami liat Gabin Vla yg di jual hanya saja terlihat kurang higienis karena kue tsb tidak dikemas rapi yg membuat saya melarang suami saya untuk membelinya. Sampai dirumah saya jadi kepikiran dan akhirnya memutuskan untuk mencoba membuat sendiri dg Bantuan resep Dari cookpad ..it's done well..👍

Gabin Vla ala "Mommy Danend"

sewaktu Jalan cari takjil di pasar Ramadhan suami liat Gabin Vla yg di jual hanya saja terlihat kurang higienis karena kue tsb tidak dikemas rapi yg membuat saya melarang suami saya untuk membelinya. Sampai dirumah saya jadi kepikiran dan akhirnya memutuskan untuk mencoba membuat sendiri dg Bantuan resep Dari cookpad ..it's done well..👍

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

30 menit
6 porsi
  1. bahan Vla :
  2. 100 mlair panas/hangat
  3. 3 sdmgula pasir
  4. 3 sdmsusu kental manis
  5. 3 sdmtepung terigu
  6. secukupnyavanili dan garam
  7. 2 sdmmargarine cake n cookies, lelehkan
  8. 1 butirkuning telur, putih telur untuk bahan pencelup
  9. 1 bungkusGabin Malkist crakers

Cara Membuat

30 menit
  1. 1

    Larutkan SKM ke dalam air tambahkan gula pasir, vanili dan garam hingga larut, kemudian tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit sampai larut dan merata. letakkan panci diatas kompor masukkan adonan Vla kemudian masak dengan api Kecil dan terus diaduk.

  2. 2

    Apabila cukup panas dan mulai mengental masukkan kuning telur aduk rata sampai agak kalis terus aduk jangan sampai gosong. Tambahkan margarine cair aduk" lagi sampai kalis dan adonan tidak lengket dipanci. matikan kompor dan dinginkan Vla.

  3. 3

    Siapkan Gabin Malkist crackers, Isi satu sisi bagian Gabin dg Vla ratakan dan tumpuk dengan Gabin lg diatasnya. tekan kedua sisi Gabin atas dan bawah agar Vla menempel sempurna. rapikan Vla pd pinggiran Gabin. lakukan hingga Vla habis.

  4. 4

    Panaskan minyak untuk menggoreng, celup Gabin Vla kedalam putih telur pastikan setiap pinggiran Gabin tercelup merata. goreng Gabin Vla sampai berwarna kecoklatan, sajikan hangat agar Gabin crunchy dan Vla di dalamnya chewy😉.

  5. 5

    Apabila ingin variasi lain Dari Vla, dapat ditambahkan coklat bubuk, greentea bubuk, essense buah dan pewarna makanan atau dengan tambahan daging buah asli seperti durian yg di haluskan..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Ridha Herjuni
Ridha Herjuni @cook_5102410
pada
Samarinda
mommy Danendra
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa