Nasi Goreng Kimchi (Kimchi Bokkeumbap with Cheese)

Vira Lo
Vira Lo @dapurmamaluo

Resep ini sangat simple. Kebetulan banyak nasi kering di rice cooker, sayang kalau dibuang. Dan stock kimchi masih ada.

Untuk takaran resep ini dibuat tidak pedas, meskipun pakai gochugaru. Kalau mau pedas bisa ditambahkan gochugarunya dan kurangi gulanya.

Daging bisa diganti dengan apa saja atau bisa juga di skip.

Kalau tidak suka terlalu asin, kecap asinnya bisa dikurangi atau di skip, karena kimchinya sudah ada rasanya.

Selamat mencoba 😊

Nasi Goreng Kimchi (Kimchi Bokkeumbap with Cheese)

Resep ini sangat simple. Kebetulan banyak nasi kering di rice cooker, sayang kalau dibuang. Dan stock kimchi masih ada.

Untuk takaran resep ini dibuat tidak pedas, meskipun pakai gochugaru. Kalau mau pedas bisa ditambahkan gochugarunya dan kurangi gulanya.

Daging bisa diganti dengan apa saja atau bisa juga di skip.

Kalau tidak suka terlalu asin, kecap asinnya bisa dikurangi atau di skip, karena kimchinya sudah ada rasanya.

Selamat mencoba 😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 100 grmak kimchi (kimchi yg sudah dipotong”)
  2. 200 grnasi putih
  3. 20 grdaun bawang (pptong kecil)
  4. 1 sdmkecap asin
  5. 1 sdmgochugaru
  6. 50 mlair
  7. 2 sdmgula
  8. 50 grdaging ayam cincang
  9. Secukupnyakeju mozzarella
  10. 3 sdmminyak goreng
  11. 2 sdmminyak wijen
  12. 1 genggamnori (potong korek api)

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan semua bahan, lalu panaskan minyak di teflon. Goreng daun bawang dan daging sampai wangi.

  2. 2

    Lalu masukkan kimchi. Masak sampai kimchi agak kering. Diamkan saja, jangan diaduk.

  3. 3

    Masukkan kecap asin, air dan gula. Aduk rata. Koreksi rasa.

  4. 4

    Lalu masukkan gochugaru. Masak sampai rata dengan api kecil. Sisihkan.

  5. 5

    Siapkan nasi di piring/mangkuk.

  6. 6

    Campurkan bumbu kimchi ke dalam piring/mangkuk nasi, aduk rata.

  7. 7

    Panaskan teflon lagi dengan minyak wijen. Masak campuran nasi, ratakan di teflon. Masak sampai nasi agak kering lalu masukkan mozzarella.

  8. 8

    Tutup teflon selama 2 menit, masak dengan api kecil sampai mozzarella meleleh.

  9. 9

    Tuang ke piring, lipat bagian mozzarella-nya sampai berbentuk setengah lingkaran. Sajikan dengan nori.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Vira Lo
Vira Lo @dapurmamaluo
pada
Saya belajar masak otodidak karena kuliah di luar mau makan masakkan rumah mau ga mau masak sendiri dan bisa akhirnya 😊
Lebih banyak

Komentar

Ribka Setiawan
Ribka Setiawan @ribka_setiawan
Rumput lautnya pake tao kae noi bs?

Resep Serupa