Nastar Classic

Tyas yodha
Tyas yodha @tyas_yodha
Surabaya

Resep nastar ini warisan dari seorang ibu yang sudah seperti ibu saya sendiri, namanya ibu Rosida, beliau asli bugis
Nastar ini lembut, dan lumer di mulut
Utk 1 resep bisa mendapatkan 750 gram atau sekitar 1 toples 1/2 untuk toples ukuran 500 gram
Jadi klo mau buat 3 toples ukuran 500 gram cukup dgn 2 resep dibawah ini

#PejuangGoldenApron2

Nastar Classic

Resep nastar ini warisan dari seorang ibu yang sudah seperti ibu saya sendiri, namanya ibu Rosida, beliau asli bugis
Nastar ini lembut, dan lumer di mulut
Utk 1 resep bisa mendapatkan 750 gram atau sekitar 1 toples 1/2 untuk toples ukuran 500 gram
Jadi klo mau buat 3 toples ukuran 500 gram cukup dgn 2 resep dibawah ini

#PejuangGoldenApron2

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

3 jam
750 gram
  1. Bahan Kulit :
  2. 275 gramtepung kunci biru
  3. 25 gramtepung maizena
  4. 100 gramblue band
  5. 75 gramwisjman
  6. 75 gramanchor
  7. 50 gramgula halus
  8. 2 sdmsusu bubuk
  9. 2 butirkuning telor
  10. 1/4 sdtgaram halus
  11. Bahan Isi :
  12. 350 gramselai nanas
  13. Bahan Olesan :
  14. 3 butirkuning telor omega 3 atau telor kampung
  15. 1 sdmminyak
  16. 1/2 sdtsusu kental manis

Cara Membuat

3 jam
  1. 1

    Ayak tepung terigu, gula halus dan susu jadi satu

  2. 2

    Campur margarine, butter, garam dan telor jadi satu menggunakan 2 ujung garpu hingga rata

  3. 3

    Masuk kan campuran tepung secara bertahap

  4. 4

    Aduk terus menggunakan 2 ujung garpu sampai tercampur rata dan dapat dibentuk

  5. 5

    Bentuk selai nanas bulat-bulat sesuai selera

  6. 6

    Ambil sedikit adonan pipihkan dan isi dengan selai nanas

  7. 7

    Kemudian oven hingga matang, kurang lebih 40 menit dengan suhu 170°C atau sesuai oven anda masing2 (saat memasuk kan adonan ke dalam oven, oven hrs di panaskan terlebih dahulu kurang lebih 15 menit)

  8. 8

    Siapkan bahan olesan, campur dan aduk sampai rata

  9. 9

    Keluarkan nastar yg sudah matang dari oven kemudian dinginkan, baru oles dengan bahan olesan sebanyak 2x oles

  10. 10

    Panggang kembali kurang lebih 10-15 menit hingga kuning telur matang sempurna kemudian angkat dan dinginkan

  11. 11

    Setelah benar-benar dingin nastar baru siap dikemas dalam toples, selamat mencoba, happy cooking with love❤

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Tyas yodha
Tyas yodha @tyas_yodha
pada
Surabaya
Seorang ibu yang ingin mewariskan resep untuk putra putri tercintanya kelak 😘❤
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa