Kripik ceker ayam renyah dan gurih💕

irmadeea
irmadeea @irmadeea_
sumatra utara

Resep ke dua saya...

1 desember 2019

Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 kgkaki ayam atau ceker
  2. 5 siungbawang putih
  3. 2 siungbawang merah
  4. secukupnyaGaram
  5. secukupnyaPenyedap rasa
  6. Secukupnyaminyak goreng
  7. secukupnyaAir

Cara Membuat

  1. 1

    Pertama : bersihkan ceker ayam dari kulit arinya, potong juga semua kukunya dan kemudian cuci sampai benar benar bersih.

    Haluskan bahan bahan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, beri penyedap rasa dan garam lalu larutkan dengan air dan aduk2 hingga rata

  2. 2

    Ceker yang sudah dibersihkan tadi masukkan ke dalam bumbu yang sudah di haluskan.

    aduk2 sedikit agar bumbunya meresap, atau rendam ceker ke dalam bumbu dan tunggu kirakira 15menit

  3. 3

    Lalu rebus ceker hingga lunak dan matang sekitar 20menit angkat dan tiriskan,

    letakkan ceker di wadah datar seperti tampah, tunggu sebentar hingga ceker dingin,

    lalu belah bagian telapaknya untuk memisahkan daging dari tulangnya

  4. 4

    Selanjutnya keringkan ceker hingga bener bener kering dengan menjemurnya di bawah terik matahari

    Bila sudah kering, panaskan minyak goreng dan goreng ceker hingga matang.

    Tiriskan ceker dan ceker siap dinikmati atau bisa disimpan di dalam toples

  5. 5

    Tips membuat ceker ayam :

    #1 kalau anda ingin tekstur ceker yang anda olah tetap kenyal, prestolah terlebih dahulu. Hal itu juga membuat ceker tersebut lunak serta mudah untuk diolah

    #2 yang paling penting adalah untuk menghilangkan bau amis serta lendir dari ceker, sebaiknya anda rendam menggunakan kapur sirih selama kurang lebih 10menit

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
irmadeea
irmadeea @irmadeea_
pada
sumatra utara
Umur saya 26 tahun . Saya belum menikah. hoby saya memasak dan belajar memasak❤️ saya suka membuat makanan yg simple😍 bagi saya homemade is happinessMy Instagram @irmadeaa_
Lebih banyak

Komentar (13)

Pitaris Pitaris
Pitaris Pitaris @cook_34555711
Sebelum apa sesudah di rebus ngerendam dgn air kapur siri kak??

Resep Serupa