1. Bolu coklat pandan kukus

Dapur_Netta
Dapur_Netta @Dapur_Netta
Sidoarjo

Hujan2 si bocil mau makan jajan terus. Dan ini kesukaan anakku bunda. Kalo g ada cemilan dia maunya roti mulu. Hehe

1. Bolu coklat pandan kukus

Hujan2 si bocil mau makan jajan terus. Dan ini kesukaan anakku bunda. Kalo g ada cemilan dia maunya roti mulu. Hehe

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 3 butirtelur
  2. 150 grgula pasir, saya 100 gr karna gulanya sudah manis banget
  3. 3 Sdmmentega (cairkan)
  4. 150 grtepung terigu, saya segitiga
  5. 1/2 sdtbaking soda
  6. 1 bungkuschocolatos
  7. 1/2 sdtbaking powder
  8. 1 SdmSP
  9. 1 sdtpasta pandan

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan loyang yang sudah diolesi mentega dan sedikit tepung, setelah itu siapkan juga kukusan dan tutupnya bungkus dengan kain lap bersih ya bunda.

  2. 2

    Dalam wadah, Masukkan 3 butir telur, gula pasir dan SP

  3. 3

    Mixer dengan kecepatan tinggi sampai mengembang, kira2 25-30 menit sampai adonan berwarna putih dan berjejak.

  4. 4

    Setelah itu matikan mixer, masukan tepung terigu, baking powder dan soda kue dg pakai ayakan ya bun, agar tidak ada yg bergerindil, aduk perlahan dg spatula, masukkan mentega cair. Aduk hingga mentega tercampur rata

  5. 5

    Bagi adonan menjadi 2 bagian. 1 wadah kasih pasta pandan dan 1 wadah kasih chocolatosnya. Aduk2 hingga tercampur rata.

  6. 6

    Masukkan dalam loyang, ratakan dengan tusuk sate dan diketok2 bawahnya hingga rata.

  7. 7

    Setelah itu masukkan dalam kukusan yg sudah benar panas ya bun. Apinya sedang aja ya bun agar bentuknya bagus. Dan tunggu kira2 30 menit atau bisa dicek dg memasukkan tusuk sate. Jika tidak menempel berarti sudah matang.

  8. 8

    Dan ini hasilnya bunda.

  9. 9

    Selamat mencoba. Semoga berhasil.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Dapur_Netta
Dapur_Netta @Dapur_Netta
pada
Sidoarjo
Ibu Rumah tangga yang selalu ingin belajar 😉😉
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa