Lemet

Maria Chudiana
Maria Chudiana @cook_9743117

Jajanan murah meriah

Bagikan

Bahan-bahan

12 porsi
  1. 1 kgketela
  2. 200 gramgula pasir
  3. 6 gramagar agar
  4. 250 mlair
  5. secukupnyaVanili
  6. 10pisang kepok kupas
  7. Pewarna merah
  8. Kelapa parut

Cara Membuat

  1. 1

    Parut ketela sampai habis kemudian campur dengan gula,vanili,agar agar,air aduk rata.Kemudian bagi 2 adonan satu diberi warna merah dan yang satu tidak diberi warna

  2. 2

    Siapkan potongan daun pisang,ambil satu sendok adonan yg tidak diberi warna ratakan didaun pisang kemudian ambil satu sendok adonan merah ratakan dibawah adonan yang tidak berwarna beri warna masukkan pisang di tengahnya,gulung daun pisang dan tekuk ujungnya

  3. 3

    Kukus selama 30 menit,angkat, tunggu dingin

  4. 4

    Hidangkan dengan parutan kelapa

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Maria Chudiana
Maria Chudiana @cook_9743117
pada

Komentar (2)

Cicilia Yustina Salamony
Cicilia Yustina Salamony @ciciliasalamony
jajanan kampung yang ngangenin selalu ya kak.
kalau didaerahku bilangnya " kocomoto"

Resep Serupa