Getuk

Beggy Barbarose
Beggy Barbarose @cook_14775
Bogor

Anak pengin getuk buat buka puasa, pas kebetulan ada yang jual singkong, jadilah makanan jadul ini😊

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

50 pc
  1. 1 kgsingkong
  2. sesuai seleragula pasir
  3. 3 sdmmentega
  4. Sedikitgaram
  5. Kelapa parut muda + sedikit garam

Cara Membuat

  1. 1

    Kukus singkong sampai pulen, sambil kelapa muda parut dikukus sekalian

  2. 2

    Setelah matang dan pulen langsung ditumbuk pakai ulekan dilapis plastik (jangan menunggu sampai dingin biar gampang ditumbuk nya) sambil ditumbuk tambahkan gula pasir sambil sesekali diaduk

  3. 3

    Setelah tercampur masukkan mentega dan sedikit garam sambil diaduk (me: pakai tangan), sambil dites rasa sudah manis sesuai selera

  4. 4

    Aduk kelapa parut dengan sedikit garam sisihkan

  5. 5

    Siapkan cetakan (me : cetakan mawar), paling bawah diberi kelapa kukus lalu masukkan adonan singkong sambil ditekan-tekan supaya padat, hidangkan

  6. 6

    Nb : apabila suka getuknya bisa diberi pewarna makanan saat diaduk

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar

Ditulis oleh

Beggy Barbarose
Beggy Barbarose @cook_14775
pada
Bogor
Saya ibu rumah tangga dengan 3 anak dan punya hobby masak
Lebih banyak

Resep Serupa