Kirimi Asam Manis

Sitha Medha
Sitha Medha @sitha

Recook dari resep Dapur Mommy 🙏🏻 tapi disini saya menggunakan Kirimi.

Kirimi Asam Manis

21 orang berencana membuat resep ini

Recook dari resep Dapur Mommy 🙏🏻 tapi disini saya menggunakan Kirimi.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Filletkirimi
  2. 1 buahjeruk nipis
  3. Secukupnyagaram
  4. Secukupnyaminyak goreng
  5. Bahan tepung basah
  6. 1 sdmtepung tapioka
  7. 4 sdmtepung terigu
  8. Secukupnyagaram
  9. Secukupnyalada
  10. Secukupnyakaldu jamur
  11. Secukupnyaair
  12. Bahan tepung kering
  13. Secukupnyatepung serbaguna
  14. Bahan saus asam manis
  15. 1 sdmmargarine
  16. 1/2 buahwortel potong korek api (rebus dahulu sebentar)
  17. 3 siungbawang putih
  18. 1/2 siungbawang bombay
  19. 1 buahcabe merah besar
  20. Secukupnyagula
  21. Secukupnyagaram
  22. Secukupnyakaldu jamur
  23. 2 sdmsaos tomat
  24. 1 sdmsaos sambal
  25. Secukupnyaair
  26. 1/2 sdmmaizena yang dilarutkan dengan air

Cara Membuat

  1. 1

    Potong kirimi fillet kemudian rendam dengan jeruk nipis dan garam

  2. 2

    Campur semua bahan tepung basah menjadi satu.

  3. 3

    Ambil wadah terpisah, masukkan tepung kering.

  4. 4

    Celupkan salmon fillet ke dalam tepung basah lalu ke tepung kering. Kemudian goreng dan sisihkan.

  5. 5

    Masukkan margarine. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.

  6. 6

    Masukkan air. Masukkan cabe merah kemudian wortel yang telah direbus. Aduk rata.

  7. 7

    Masukkan saos tomat dan sambal. Kemudian masukkan kaldu jamur, gula, garam, dan tepung maizena.

  8. 8

    Gunakan api kecil saja. Aduk rata hingga mulai kental. Koreksi rasa dan siap disajikan 💕

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Sitha Medha
Sitha Medha @sitha
pada
Dokter Umum 🌸 Suka memasak 🥰
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa