Kue Jagung Maizena

28 orang berencana membuat resep ini
arnita Margolang
arnita Margolang @arnitas_kitchen
Yogyakarta

Pengen ngemil yang manis-manis tapi tidak terlalu manis, dan hanya punya stock jagung, santan instant dan maizena saja di kulkas. Otak-atik, akhirnya jadi deh cemilan ini bunda ... 😚😚

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 buahjagung manis
  2. 100 gramtepung maizena
  3. 600 mlsantan
  4. 100 gramgula pasir
  5. 1/2 sdtgaram

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan semua bahan dan pipil jagung. Dan rebus dahulu jagungnya selama kurang lebih 5 menit.

  2. 2

    Masukkan santan, gula dan maizena serta garam ke dalam wadah masak, pastikan wadah tersebut anti lengket ya bunda. Aduk dengan ballon whisk ataupun pengaduk lainnya hingga tercampur rata. Terutama di maizena jangan biarkan tergumpal.

  3. 3

    Jika sudah dirasa teraduk rata, nyalakan api dengan api sedang. Terus di aduk hingga adonan menjadi sedikit mengental, kecilkan api dan masukkan jagung.

  4. 4

    Tetap aduk agar tidak gosong. Jika adonan sudah meletup-letup, artinya adonan sudah siap untuk di cetak. Matikan api dan cetak, dengan cetakan yang sudah di oles air lebih dahulu agar mudah untuk di keluarkan.

  5. 5

    Jika sudah di cetak, tunggu hingga sedikit dingin lalu masukkan ke dalam kulkas. Sajikan dalam keadaan dingin untuk mendapatkan sensasi yang lebih enak ya bunda...

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

arnita Margolang
arnita Margolang @arnitas_kitchen
pada
Yogyakarta
my Instagram Cookpad @arnitascookpad dan my private Instagram @arnita_margolang
Lebih banyak

Resep Serupa