Bubur Ketan Hitam

Kinan Nacita
Kinan Nacita @cook_22747312
Batam

Aku tuh kalau menu2 ndeso gini entah kenapa suka aja gitu, pas juga cuaca sering ujan, cucok deh ah bikin yang hangat2. kebetulan ada stock beras ketan hitam Hyukkk mari jadikan bubur yg simple ini deh
#PejuangGoldenApron3
#BuburKetanHitam

Bubur Ketan Hitam

20 orang berencana membuat resep ini

Aku tuh kalau menu2 ndeso gini entah kenapa suka aja gitu, pas juga cuaca sering ujan, cucok deh ah bikin yang hangat2. kebetulan ada stock beras ketan hitam Hyukkk mari jadikan bubur yg simple ini deh
#PejuangGoldenApron3
#BuburKetanHitam

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 gelasBeras ketan hitam
  2. 4 sdmGula pasir
  3. 1/2 sdtGaram
  4. Bahan kuah :
  5. 1 bungkusSantan kara kecil
  6. 2 lembarDaun pandan
  7. sejumputGaram
  8. sejumputVanilli
  9. 100 mlAir

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih beras ketan hitam, rendam 3-4 jam

  2. 2

    Masak diatas api dengan ditambahkan air seukuran 2 ruas jari diatas permukaan beras nya. Saya pakai metode 5-30-7 artinya masak diatas api 5 menit,kemudian matikan api dan biarkan selama 30 menit (keadaan panci tertutup ya jangan dibuka2 dl),kemudian nyalakan api lagi dan lanjutkan memasaknya 7 menit

  3. 3

    Sesekali diaduk ya supaya yang bawah tidak gosong, beras ketan akan matang dengan sempurna,empuk dan legit manis terasa

  4. 4

    Siapkan bahan untuk kuahnya : santan kara kemasan 65 ml dengan ditambahkan air 100 ml,garam, vanilli dan daun pandan yang disimpulkan. Masak dan aduk hingga mendidih supaya santan tidak pecah

  5. 5

    Sajikan :Siapkan wadah, tuang bubur ketan hitam dan diatasnya tuang kuah santan nya

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Kinan Nacita
Kinan Nacita @cook_22747312
pada
Batam
Memasak adalah salah satu caraku membahagiakan orang2 yang tersayang tercinta. Happy Moms Happy Cooking
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa