Wedang Jangkruk

Fadil's Kitchen
Fadil's Kitchen @cookpader_3468
Palembang, Jambi & Sumatera Barat

@Bunna💜 teman sealumni food photography yang diselenggarakan cookpad beberapa waktu lalu ikut Pilkada cookpad wilayah Borneo. Untuk support teman, saya pun ikutan recook resepnya wedang jangkruk. Resepnya sendiri enak, wangi, hangat dan manis. Mengingatkan pada rasa minuman manis mbak jamu setelah meneguk jamu pahit.
Sekalian ahh... setor buat #PejuangGoldenApron3 minggu ke-11 #PilkadaCookpad_Sumbar
#CookpadCommunity_Sumbar
#foodtographyclub

Source: @Bunna💜

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

±20 menit
2 gelas
  1. 3 ruasjahe, iris tipis
  2. 2 ruaskencur, iris tipis
  3. 4-5 sdtgula aren
  4. 2 sdtair jeruk nipis
  5. 500 mlair
  6. 2 iristipis jeruk nipis untuk garnis (optional)

Cara Membuat

±20 menit
  1. 1

    Siapkan bahan

  2. 2

    Didihkan air

  3. 3

    Setelah air mendidih, masukan gula merah, jahe dan kencur

  4. 4

    Masak dengan api kecil sampai mendidih dan gula larut

  5. 5

    Saring bila perlu, beri air jeruk nipis dan sajikan hangat

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (4)

Bunna💜
Bunna💜 @alaBunna
Thank you bapak panutanku
Terimakasih sudah bantu rikuk💜😊

Ditulis oleh

Fadil's Kitchen
Fadil's Kitchen @cookpader_3468
pada
Palembang, Jambi & Sumatera Barat
Kata almarhumah ibuku, kalau mau makan yang sesuai dengan selera, masak sendiri. Karena itu saya terpacu belajar memasak.Tapi akhirnya, memasak bagi saya menjadi sebuah petualangan dan eksperimen. Ketika berhasil menakhlukkan sebuah resep, saya ingin mencoba mengreasikan sehingga menjadi sesuatu yang beda.Mungkin bagi orang lain terasa aneh. Tapi membuat sesuatu yang sama dan berulang-ulang itu membosankan... Kalau bisa, saya ingin punya resep-resep, yang bukan resep biasa...
Lebih banyak

Resep Serupa