Kueku / Kue thok,ANTI GAGAL

🍰nHnCook🐝 ||ZONA CEMILAN
🍰nHnCook🐝 ||ZONA CEMILAN @nhncook2024
Cilacap-Cikarang

27/06/21
Anti gagal. Pemula mari merapat🥳
.
.
Q&A
Q: Kacang hijau kupas bisa diganti kacang hijau berkulit g?
A : Bisa,tapi Rendam kacang hijau kulit semalaman ya.
.
Q: Bahan kulit tanpa kentang bisa g?
A : Bisa, tapi hasilnya tak selembut kalo pake kentang
.
Q : Kacang hijaunya mesti diblender ya?
A : Tidak,bisa juga dihaluskan menggunakan ulekan baru masukan santannya saat dimemasak.
.
Q: Kueku ini bisa tahan berapa lama disuhu ruang ?
A: Kurang dari 12 jam. Lebih dari 12 jam sudah mulai basi dan berlendir.
.
Q: Kalo simpan dikulkas bisa tahan berpa lama?
A : 2-3 hari yg penting dikemas mika 1/1. Dan saat akan disajikan kukus sebentar supaya kueku lembut kembali.
.
Semoga bermanfaat❤☺️
Silahkan tonton tutorial versi vidionya di youtube channel ZONA CEMILAN

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

23 buah
  1. Bahan isian :
  2. 150 gramkacang hijau kupas (rendam 2 jam)
  3. 5 sdmgula pasir
  4. 1/2 sdtgaram
  5. 100 mlsantan (65ml santan instan+air)
  6. Bahan kulit:
  7. 250 gramtepung ketan
  8. 100 gramkentang kukus,haluskan
  9. 50 gramgula halus
  10. 1/2 sdtgaram
  11. 200 mlsantan (65ml santan instan+air)

Cara Membuat

  1. 1

    SEBELUM EKSEKUSI BACA CERITA RESEP DIATAS YA☺️. Kukus kacang hijau kupas yg telah direndam dan kentang selama 25 menit.

  2. 2

    Haluskan kentang hangat² dengan sendok garpu lalu sisihkan.

  3. 3

    Siapkan gelas blender,masukan kacang hijau kupas,gula,garam dan santan.lalu blen hingga lembut. Kalo sulit mutarnya bisa tambah air secukupnya.

  4. 4

    Siapkan teflon,tuang kacang hijau yg telah dihaluskan tadi.masak dengan api sedang sambil diaduk² terus sampai kalis dan bisa dibentuk.angkat.

  5. 5

    Selagi hangat bentuk bulat kira² berat adonan 12-13gram.lakukan hingga selesai..sisihkan

  6. 6

    Selanjutnya membuat adonan kulit. Siapkan wadah masukan semua bahan kulit KECUALI SANTAN. Tuang santan bertahap sambil diaduk dengan tangan hingga kalis (tdk lengket ditangan). Jadi santan 200ml itu bisa lebih dan kurang ya sesuai kebutuhan adonannya.Disini saya bagi adonan menjadi 2.lalu beri pewarna hijau dan merah. Sesuaikan selera teman²😊

  7. 7

    Timbang adonan masing² 25gram.sisihkan..supaya tdk kering tutup wadah berisi adonan dengan kain bersih.

  8. 8

    Proses mencetak. Ambil adonan kulit pipihkan lalu beri isian kacang hijau.bulatkan hingga tertutup rapat.

  9. 9

    Siapkan cetakan kueku taburi dengan tepung ketan. Masukan adonan kueku tadi lalu tekan dan rapihkan.Ambil daun pisang yg telah dipotong kotak2 dan diolesi minyak goreng.

  10. 10

    Hentakan kueku dari cetakan.lalu ketakn ditas daun.lakukan hingga selesai

  11. 11

    Proses pengukusan : kukus kue ku selama 12 menit dengan api sedang. Supaya tdk melebar dan motifnya tdk hilang buka tutup kukusan tiap 2menit. Lakukan hingga kue matang. JANGAN LUPA TUTUP KUKUSAN DIBUNGKUS KAIN.

  12. 12

    Setelah matang lalu olesi titis² dengan minyak goreng.tujuannya supaya kueku tidak kering.gunting sisa daun supaya lebih cantik.

  13. 13

    Siap disajikan😊.Dijamin makan 1buah pasti kurang😂😂🤫
    Kalo masih binggung buatnya,silahkan tonton tutorial versi vidionya di youtube channel ZONA CEMILAN.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (15)

Mamah alfa
Mamah alfa @DapurAlfarezqi28
Bun mau tanya ini santan nya yg buat ngadonin kulit nya santan dingin apa anget yah

Ditulis oleh

🍰nHnCook🐝 ||ZONA CEMILAN
pada
Cilacap-Cikarang
🍃Youtube Channel 👉 ZONA CEMILAN🍃Instagram 👉 @dapurhikmah.2024🍃Facebook 👉 Dapur Hikmah🍃Resep jualanku 👉 #menujualannHn🍃Gabung CP 👉 20/11/2016💋 Mohon maaf tdk update resep terbaru disini🙏Bila berkenan teman² bisa cek diyoutube channel ZONA CEMILAN untuk resep jualan terbaru.semoga bermanfaat❤🙏
Lebih banyak

Resep Serupa