Pempek Tenggiri

14 orang berencana membuat resep ini
RasaRasoi by Pandan
RasaRasoi by Pandan @rasarasoi
Jakarta

Tukang jualan pempek keliling itu cukonya enak, tapi saya cuma beli cukonya saja. Akhirnya bikin pempek deh, soalnya ibu saya minta dibikinin. 😆

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
3 orang
  1. Bahan Pempek
  2. 200 gramIkan Tenggiri Giling
  3. 200 gram/ 13 sdm Tepung Tapioka
  4. 200 mlAir Matang Dingin + Es Batu
  5. 5 siungBawang Putih (uleg halus)
  6. 1 sdtGaram
  7. 1/2 sdtKaldu Jamur
  8. 1/2 sdtGula
  9. Bahan Tambahan
  10. 50 gram/ 3 sdm Tepung Tapioka untuk membalur
  11. 1 butirTelur untuk isian Kapal Selam
  12. 1/2 sdtKaldu Jamur
  13. 1 LiterAir untuk merebus

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Campur Ikan Tenggiri, Garam, Bawang Putih Uleg, Kaldu Jamur, Gula ke dalam mixing bowl, kemudian aduk rata.

  2. 2

    Kemudian tambahkan Air Dingin, remas adonan hingga menjadi halus.

  3. 3

    Setelah halus, dirasa tidak ada gerindil, tambahkan Tepung Tapioka perlahan-lahan. Saya 3X masukin tepung ini. Aduk hingga adonan menjadi padat.

  4. 4

    Untuk membentuk pempek, balur kedua tangan dengan Tepung Tapioka agar tidak lengket dan pecah adonan.

    Perhitungan saya:
    1 Pempek Lenjer = 50 gram
    1 Pempek Adaan = 30 gram
    1 Pempek Kapal Selam = 100 gram

    Untuk Pempek Kapal Selam, kocok lepas Telur Ayam dengan Kaldu Jamur. Di foto ada 2 telur, karena saya gagal terus bikin Kapal Selam, jadi di resep saya tulis 1 butir saja. 😁✌🏾

  5. 5

    Didihkan Air untuk merebus Pempek. Tunggu mendidih dulu ya ges, baru masukin Pempeknya. Tunggu hingga mengambang yang berarti Pempeknya sudah matang. Maaf foto blur. 😁

  6. 6

    Pempek sudah matang. Sebenarnya sudah bisa disajikan, namun sepertinya lebih afdhol kalau digoreng lagi biar lebih kriuk.

    Total Pempek yang saya buat dari perhitungan di langkah 4 adalah
    1 Pempek Kapal Selam, 5 Pempek Lenjer dan 9 Pempek Adaan.

    Selamat mencoba! Dan sehat selalu ya ges!

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

RasaRasoi by Pandan
pada
Jakarta
bermimpi punya bisnis kuliner.Menjelajah dunia dan merasakan uniknya makanan setiap negara. 👌🏾p.s : lagi diet nih. next mau kasih inspirasi makanan untuk diet. 😆Instagram : @rasarasoi
Lebih banyak

Resep Serupa

Rekomendasi Resep Lainnya