Es Krim Rumahan Enak

Zainab Bibi
Zainab Bibi @cook_6065502
Bangil, Pasuruan Jatim

Demi penghematan karena si gembul doyaaann banget makan eskrim. Terciptalah ide untuk bikin eskrim sendiri. Bahan minim, hasil maksimallll 😃😃
Bisa dibagi2 pula buat keponakan. Puaasssss

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 3 sdmTepung maizena
  2. 1 literair
  3. 1 sdmSP
  4. 1 kaleng susukental manis (pakai merk Frisian Flag untuk hasil maks)
  5. 1 bungkus besarOreo (hancurkan kasar)
  6. 8 sachetPop Ice (saya pakai @4 coklat @4 durian)

Cara Membuat

  1. 1

    Masak Tepung maizena dengan 1 liter air hingga mendidih. Diamkan hingga suhu normal, masukkan ke dalam kulkas kurleb 1 jam.

  2. 2

    Keluarkan adonan maizena dari kulkas, mixer. Tambahkan susu kental manis dan SP. Mixer terus sampai mengembang 4x lipat.

  3. 3

    Setelah mengembang, simpan adonan eskrim dalam freezer hingga beku.

  4. 4

    Setelah eskrim beku, keluarkan dan mixer lagi hingga lembut dan mengembang.

  5. 5

    Bagi adonan eskrim menjadi 3 bagian. Tambahkan pop ice dan oreo untuk tiap rasa, mixer hingga merata. Masukkan dalam wadah bersih, simpan dalam freezer hingga beku. Eskrim siap dinikmati 😍😍

  6. 6

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Zainab Bibi
Zainab Bibi @cook_6065502
pada
Bangil, Pasuruan Jatim
Hasil akhir masalah nanti.. yang pentiiiinggg yuk obrak-abrik dapuuurrr!! 😄😄
Lebih banyak

Komentar (14)

Moniq Turangan
Moniq Turangan @moniqturangan
Aku bikin sesuai step.. Pas beku dikeluarin dimixer nggak ngembang... Jadinya cuna sedikit salahnya dmna ya bun???

Resep Serupa