BOLU KARAMEL (SARANG SEMUT) KENYAL DAN BERSARANG TANPA OVEN

Ani
Ani @VIANDA_KITCHEN

Buat bolu yang kenyal dan manis-manis yuk bun, bolunya versi ekonomis cuma 3 telur saja tapi enak dan bersarang banget bun, mana modal aduk saja tanpa mixer tanpa oven ya.
Yups bolu sarang semut 🐜 bun ada juga yang menyebut bolu karamel, bolunya memang berserat (bersarang) walaupun memakai alat seadanya. Video selengkapnya bisa dilihat di channel YouTube "VianDa Kitchen"

#TIKETGoldenBatikApron
#bolukaramel#sarangsemut

BOLU KARAMEL (SARANG SEMUT) KENYAL DAN BERSARANG TANPA OVEN

Buat bolu yang kenyal dan manis-manis yuk bun, bolunya versi ekonomis cuma 3 telur saja tapi enak dan bersarang banget bun, mana modal aduk saja tanpa mixer tanpa oven ya.
Yups bolu sarang semut 🐜 bun ada juga yang menyebut bolu karamel, bolunya memang berserat (bersarang) walaupun memakai alat seadanya. Video selengkapnya bisa dilihat di channel YouTube "VianDa Kitchen"

#TIKETGoldenBatikApron
#bolukaramel#sarangsemut

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

2 jam
  1. 250 grgula pasir
  2. 250 mlair panas
  3. 70 grmargarin
  4. 75 grtepung terigu
  5. 75 grtepung tapioka
  6. 70 grsusu kental manis putih
  7. 1 bungkusvanili bubuk
  8. 1 sdtbaking powder
  9. 1 sdtsoda kue
  10. 3 butirtelur

Cara Membuat

2 jam
  1. 1

    Masukkan gula ke dalam teflon, dan nyalakan api kecil saja. Biarkan gula menjadi karamel (seperti nampak pada gambar). Setelah gula larut semua menjadi karamel. Tuangkan air panas sedikit demi sedikit sambil diaduk.

  2. 2

    Setelah selesai, diamkan larutan gula hingga dingin terlebih dahulu. Namun selagi larutan gula masih hangat masukkan margarin kedalamnya sambil diaduk. Sisihkan.

  3. 3

    Saring tepung terigu, tepung tapioka. Kemudian tambahkan susu kental manis, vanili bubuk

  4. 4

    Masukkan juga baking powder dan soda kue

  5. 5

    Kocok telur lalu masukkan kedalamnya dan aduk perlahan.

  6. 6

    Tambahkan larutan gula yang telah dingin tadi dan aduk kembali hingga tercampur rata.

  7. 7

    Olesi loyang dengan margarin, taburi dengan tepung supaya tidak lengket. Masukkan adonan ke dalamnya.

  8. 8

    Alasi kompor menggunakan saringan/teflon yang tidak terpakai dan gunakan api kecil saja. Letakkan loyang diatasnya. Panggang selama kurang lebih 45 menit.
    Biarkan adonan hingga mengeluarkan busa (nampak seperti gambar👇)

  9. 9

    Setelah itu tutup loyang dan tunggu hingga matang, tes tusuk untuk mengetahui bolu telah matang. Jika sudah matang, angkat dan keluarkan dari loyang.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Ani
Ani @VIANDA_KITCHEN
pada
Channel YouTube: VianDa Kitchen
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa