Marble Cake / Marmer Cake

everytimecooking
everytimecooking @everytimecooking
Kab. Tangerang

Ini kue andalan di rumah selain brownies, pasti paling laku ini

Marble Cake / Marmer Cake

15 orang berencana membuat resep ini

Ini kue andalan di rumah selain brownies, pasti paling laku ini

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 8kuning telur
  2. 4putih telur
  3. 150 grgula pasir
  4. 1 sdmSP
  5. 15 grsusu bubuk
  6. 40 grtepung maizena
  7. 130 grtepung terigu
  8. 200 grmentega
  9. 1 sdmvanilli cair
  10. 1 sdmcokelat bubuk

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan loyang ukuran 22, olesi mentega + taburi tepung. Lalu panaskan oven 170°C.

  2. 2

    Kocok putih telur sampai kaku. Sisihkan.

  3. 3

    Kocok gula + mentega + vanilli cair sampai mengembang.

  4. 4

    Masukkan kuning telur satu persatu, lalu tambahkan SP. Kocok sampai mengembang, lalu turunkan speed mixer menjadi 2.

  5. 5

    Masukkan putih telur, kocok sebentar sampai tercampur rata. Lalu turunkan speed mixer menjadi 1.

  6. 6

    Masukkan terigu, aduk sampai tercampur rata. Matikan mixer.

  7. 7

    Ambil ±8 sdm adonan, pisahkan ke mangkok.

  8. 8

    Campurkan cokelat bubuk sedikit demi sedikit ke adonan yang sudah dipisah sampai tingkat kepekatan cokelat yang diinginkan.

  9. 9

    Susun adonan selang seling adonan putih dan adonan cokelat, dengan adonan putih menggunakan 1 sendok sayur kecil dan adonan cokelat 1 sendok makan. Lakukan sampai adonan habis.

  10. 10

    Panggang dengan suhu 170°C selama ±35 menit dengan api bawah dulu, lalu api atas bawah di sekitar 5 menit terakhir. Tes tusuk.

  11. 11

    Keluarkan, tunggu mendingin baru dipotong. Sajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
everytimecooking
everytimecooking @everytimecooking
pada
Kab. Tangerang
Cita-cita kurus, pengen diet, hobi masak sama nyemil. Ig: @everytimecooking
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa