Nutrijell Cake

5 orang berencana membuat resep ini
Suli Huang
Suli Huang @Sulihuang
Jelambar, Jakarta Barat

Kalau pas sy dan mama ada waktu senggang dirumah pasti iseng iseng bkin kue deh buat dimakan pagi atau sore sambil ngeteh dan ngopi cantiks. Ini kebetulan ada 1 bungkus nutrijell rasa coklat nganggur jd ya qt buatlah menjadi kue. Ini resep sebenarnya hasil diutak atik sesuai dg selera kluarga sy. Mungkin bisa menjadi bahan acuan untuk teman teman lainnya. Kebetulan untuk rasa coklat nya sy pakai nutrijell , bisa diganti dg Milo Bubuk atau bubuk coklat lainnya ya. Klo sy sudah coba varian mangga dan lychee hhii o ia dan untuk Pengembang ini opsi jg temen temen boleh pakai boleh tidak.Untuk langkah2 nya maaf sy tidak sempat untuk foto 😣.

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

2 Jam
15 porsi
  1. 8 ButirTelur
  2. 200 GrMentega (Cairkan)
  3. 200 GrGula Pasir
  4. 220 GrTepung Segitiga Biru
  5. 2 sdmSusu Kental Manis
  6. 1 sdmSP
  7. 1 bungkusNutrijell Coklat

Cara Membuat

2 Jam
  1. 1

    Pertama tama Campurkan Tepung Terigu dengan Nutrijell sampai rata (Bisa juga diganti Nutrijell nya dengan rasa lain ya)

  2. 2

    Campurkan mentega yang sudah cair dengan SKM.

  3. 3

    Kocok telur, SP dan Gula secara bersama sama (Speed Tinggi) sampai adonan menjadi putih

  4. 4

    Secara Bertahap masukkan campuran tepung ke dalam Adonan Telur (Speed Rendah) sampai kira kira adonan mengental

  5. 5

    Secara bertahap pula masukkan Campuran mentega cair dan SKM (Aduk Balik) sampai adonan menyatu.

  6. 6

    Lalu masukkan ke oven deh selama 1 jam (lama nya proses oven tergantung dari oven teman teman ya)

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Suli Huang
Suli Huang @Sulihuang
pada
Jelambar, Jakarta Barat
✓ Letsss baking 💙 and cooking 💙✓ Pengeksekusi Resep ( Resep yang ada disini adalah resep yang sudah saya uji baking dan di pakai untuk jualan juga ya )✓ Falling in 💙 with baking, Cook with 💙Personal Instagram : @suli.huang @dapursumi
Lebih banyak

Resep Serupa