435. Klapetart Tanpa Panggang

Shanty Bambang
Shanty Bambang @taracukupsatu
Ternate, Maluku Utara, Indonesia

Punya tepung custard, dibuat klapetaart ternyata enak juga. Tepung custard bisa diganti dengan maizena atau tepung terigu serba guna.
Kudapan ini enak disantap dalam keadaan dingin 😋😘

#GAS2025
#CookpadCommunity_Bali
#SentuhanBuah
#CPBali_SentuhanBuah2025
#CPBaliAuthor2025_Shanty

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

30 menit
7 buah
  1. 500 mlair kelapa muda
  2. 50 grtepung custard
  3. 1 sachetsusu bubuk dancow
  4. 1kuning telur
  5. 75 grkental manis
  6. 25 grgula pasir (skip jika tdk suka manis)
  7. 50 grmargarine
  8. 1 sdtvanila essense
  9. Sckpnya kenari sangrai
  10. Sckpnya kismis
  11. Sckpnya keju
  12. Sckpnya bubuk kayu manis

Cara Membuat

30 menit
  1. 1

    Tuang air kelapa ke dalam panci. Tambahkan tepung custard, susu bubuk, kental manis, gula pasir, kuning telur dan vanila essense, aduk rata. Bisa saring utk hasil lebih halus

  2. 2

    Nyalakan kompor, masak sambil terus diaduk sampai mendidih, mengental dan meletup2. Masukkan daging kelapa muda, aduk rata.

  3. 3

    Tambahkan kenari sangrai (sisakan sedikit utk topping). Aduk rata, masak sebentar. Masukan margarine, aduk. Angkat

  4. 4

    Tuang ke wadah, beri topping kenari dan kismis (orang rumah kurang suka, jadi cuma beri 1-2 potong), tabur kayu manis dan keju parut. Klapetaart siap disantap. Simpan di kulkas lebih nikmat 😋

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

آشپزی سنتی با طوبی ( ashpazibanoo)
آشپزی سنتی با طوبی ( ashpazibanoo) @cook_135613861384
«چه با عشق درست کردی، لذت بردم واقعا 👏»

Ditulis oleh

Shanty Bambang
Shanty Bambang @taracukupsatu
pada
Ternate, Maluku Utara, Indonesia
Mom with two sweet daughters who loves to learn cooking n baking 😚🥰
Lebih banyak

Resep Serupa