Pie Apel/Pie Nenas

Mama Mutiara
Mama Mutiara @mama_mutiara
Jakarta

Sebenarnya ini adalah resep pie nenas, tapi karena apel di kulkas banyak..maka aku pakai buat isi pie. Aku sengaja potong apelnya kecil-kecil, karena aku pernah makan pie apel dengan potongan apel yang besar dan repot makannya 😅 Kulit pie yang ini lebih lembut daripada kulit pie agar. Isinya pun tidak terlalu manis, hubby lumayan suka 😊 selamat mencoba!! #5resepterbaruku

Pie Apel/Pie Nenas

Sebenarnya ini adalah resep pie nenas, tapi karena apel di kulkas banyak..maka aku pakai buat isi pie. Aku sengaja potong apelnya kecil-kecil, karena aku pernah makan pie apel dengan potongan apel yang besar dan repot makannya 😅 Kulit pie yang ini lebih lembut daripada kulit pie agar. Isinya pun tidak terlalu manis, hubby lumayan suka 😊 selamat mencoba!! #5resepterbaruku

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 300 grtepung terigu
  2. 100 grmargarin
  3. 1/2s.t garam
  4. 1s.t gula pasir
  5. 100 ccair es
  6. Bahan isi, dicampur :
  7. 1 buahapel
  8. 1s.m tepung maizena
  9. 2s.m gula pasir
  10. 2s.m air

Cara Membuat

  1. 1

    Campur terigu, margarin, gula dan garam, potong- potong dengan pisau supaya margarin menjadi butiran-butiran kecil

  2. 2

    Uleni sambil dituang air es. Buat 2 bulatan, simpan di kulkas 15 menit

  3. 3

    Tipiskan 1/2 cm, masukkan di loyang yang sudah diolesi mentega

  4. 4

    Kupas apel dan di potong kecil-kecil. Campur dengan bahan yang lain

  5. 5

    Isi dengan bahan isi.

  6. 6

    Tutup dengan adonan sisa, olesi kuning telur

  7. 7

    Panggang hingga kuning kecoklatan

  8. 8

    Keluarkan dari oven, tunggu 5 menit supaya kuat baru dikeluarkan dari cetakan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Mama Mutiara
Mama Mutiara @mama_mutiara
pada
Jakarta
Doyan makan..doyan masak juga.Resep yang di upload adalah resep pilihan keluarga 😊
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa