Whiping cream(homemade)

157 orang berencana membuat resep ini
Haris Muliyawan
Haris Muliyawan @Harismuliyawan
Kediri Jawa Timur

Assalamualaikum
Hari ini dapur hazel mau kasih resep sederhana tapi manfaatnya banyak yaitu whiping cream ...sekarang whiping cream kalau di toko lumayan ya harganya ...lebih baik buat sendiri lebih aman dan higienis...yuk langsung saja intip resepnya dan recook ya jangan lupa tampilkan foto di bawah untuk recook kamu ...lets get started..

#HariGiziNasional2019 #berburucelemekemas #resolusi2019 #3weekschallenge

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

80 menit
2 plastik
  1. 100 gramSusu bubuk
  2. 100 mlAir putih
  3. 2 sendok makansusu kental manis
  4. 5 sendok makanGula pasir
  5. 1 sendok tehSP/pengembang

Cara Membuat

80 menit
  1. 1

    Pertama campurkan susu bubuk,air dan susu kental manis ke dalam wadah setelah itu aduk2 Sampai tercampur rata ya...setelah tercampur rata masukan adonan whiping Cream ke dalam wadah dan tutup rapat lalu masukan ke dalam freezer sampai beku ya(harus sampai beku ya)

  2. 2

    Selanjutnya kukus SP kurang lebih 2 menit saja setelah panci panas dan dinginkan sebentar atau bisa juga taruh ke dalam magic com ya atau bisa juga dengan cara seperti melelahkan coklat..kemudian keluarkan adonan whiping Cream kerok dan taruh di wadah untuk di mixer sampai lembut...lanjut masukan gula pasirnya dan terakhir masukan SP lalu di mixer kecepatan tinggi kurang lebih 30 menit ya sampai kaku dan mengembang(balik wadah whiping Cream kalau tidak jatuh berarti whiping cream siap digunakan)

  3. 3

    Ini penampakan kalau sudah jadi dan wadah dibalik tidak tumpah ya setelah itu masukan ke plastik segitiga simpan di freezer kalau mau digunakan tinggal di keluarin dari freezer.,.selamat mencoba ya

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Haris Muliyawan
Haris Muliyawan @Harismuliyawan
pada
Kediri Jawa Timur
Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk sekedar baca dan mungkin ada juga yang sudah mempraktekkan nya dirumah...buat lebih jelas lagi yuk kunjungiYouTube channel : haris muliyawanInstagram : @harismuliyawanFacebook : Haris muliyawantiktok : @harismuliyawan
Lebih banyak

Resep Serupa