Lumpia Semarang

Hes Hidayat
Hes Hidayat @heshidayat
Depok

"Ma, bikin Lumpia Semarang dong", rikues suami saya tadi pagi. Merasa bersalah karena beberapa hari ini saya tidak sempat masak, malam ini saya langsung penuhi rikuesnya :D Lumpia Semarang, khas dengan aroma rebungnya biasanya dinikmati dengan bawang daun muda, cabe rawit dan saus gula.

Lumpia Semarang

"Ma, bikin Lumpia Semarang dong", rikues suami saya tadi pagi. Merasa bersalah karena beberapa hari ini saya tidak sempat masak, malam ini saya langsung penuhi rikuesnya :D Lumpia Semarang, khas dengan aroma rebungnya biasanya dinikmati dengan bawang daun muda, cabe rawit dan saus gula.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

60 menit
10 porsi
  1. 200 gramAyam dan atau udang, giling kasar
  2. 100 gramRebung rebus (saya menggunakan rebung kemasan), iris bentuk korek api
  3. 2 butirTelur, kocok lepas
  4. 3 siungBawang putih, cincang halus
  5. 1 sendok makanEbi, sangrai, haluskan
  6. 1 sendok makanKecap
  7. 1/4 sendok tehMerica bubuk
  8. 1 sendok tehGaram
  9. 1 sendok tehGula
  10. 2 sendok makanMinyak untuk menumis
  11. 1/2 cangkirAir

Cara Membuat

60 menit
  1. 1

    Siapkan bahan-bahan. Jika suka bisa ditambahkan udang. Ayam 100gram dan udang 100 gram

  2. 2

    Tumis bawang putih dan ebi yang sudah dihaluskan hingga harum

  3. 3

    Masukkan ayam/udang, aduk hingga berubah warna

  4. 4

    Sisihkan ayam di tepi wajan dan masukkan telur, aduk hingga menjadi orak arik

  5. 5

    Masukkan rebung dan bumbui dengan kecap, garam, gula dan merica

  6. 6

    Aduk rata dan tambahkan air, masak hingga air meniris

  7. 7

    Angkat dan siap dijadikan isian

  8. 8

    Ambil selembar kulit lumpia, atur isinya lalu lipat dan rekatkan dengan larutan tepung sagu

  9. 9

    Goreng hingga kecoklatan di kedua sisi

  10. 10

    Angkat dan tiriskan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Hes Hidayat
Hes Hidayat @heshidayat
pada
Depok
Tukang moto makanan. Hobinya ngemil, citacitanya kurus. Enjoy cerita dapurnya!
Lebih banyak

Komentar (2)

Hes Hidayat
Hes Hidayat @heshidayat
Ebi kering. Yang udang asin kecilkecil.

Resep Serupa