Bolu karamel

ayu diyah
ayu diyah @cook_9874311

Contekan dari mama mertua.
Tanpa oven, tanpa mixer, takaran gampil.
(gelas belimbing)
Hasil istimewa

Perkiraan harga bahan:

Telur 1/2 kg Rp. 11000
Susu frisian flag Rp. 13.500
Terigu 1/4 kg (eceran) Rp. 3000
Sagu 1/4 kg (eceran) Rp. 2500
gula pasir 1/2 kg Rp. 7000
Margarin palmia Rp. 4000
1 bks vanili Rp. 250
2 sdm soda kue (koepoe-koepoe) Rp. 500

Total Rp. 40.750

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 loyang besar
  1. 6telur
  2. 1/2 kalengkental manis
  3. 1 gelasterigu
  4. 1 gelassagu
  5. 2 gelasgula pasir
  6. 2 gelasair
  7. 1 bksmargarin
  8. 1 bksvanili
  9. 2 sdmsoda kue

Cara Membuat

  1. 1

    Buat gula menjadi karamel. Caranya : gula dimasak (api kecil) tanpa air terlebih dahulu sampai cair, kemudian baru dimasukan air nya.

  2. 2

    Cairkan margarin

  3. 3

    Campur terigu, sagu, vanili dan soda kue dalam satu tempat. Aduk rata.

  4. 4

    Siapkan wadah lain, kemudian kocok telur. Masukan tepung satu sendok kocok - satu sendok kocok sampai tepung habis.

  5. 5

    Masukan kental manis aduk rata, margarin aduk rata, disusul karamel aduk rata lagi

  6. 6

    Jika sudah selesai (tekstur bahan bolu sangat cair) masukan ke dalam baking pan yang sudah di olesi margarin dan taburan terigu. Masak 1 1/2 jam dengan api kecil

  7. 7

    Untuk melihat kematangan, pegang saja bagian atas bolu. Jika sudah tidak lengket berarti sudah matang.

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar (5)

Suherna
Suherna @Suherna1990
Kental manis x seberapa mba? Gak ada keterangan x

Ditulis oleh

ayu diyah
ayu diyah @cook_9874311
pada
buk guru yang demen nya masak gampil buat kakang prabu😅
Lebih banyak

Resep Serupa