Roti Sobek a.k.a Roti Kasur

Pawon'e Farra
Pawon'e Farra @PawonFarra
Bekasi, Jawa Barat

Suka banget ngebaking, tapi gag suka proses yang panjang dan ribet, jadi ini lah resep Roti Sobek a.k.a Roti Kasur dengan resep yg sdh dimodifikasi hehe, insyaAllah #antigagal

Roti Sobek a.k.a Roti Kasur

16 orang berencana membuat resep ini

Suka banget ngebaking, tapi gag suka proses yang panjang dan ribet, jadi ini lah resep Roti Sobek a.k.a Roti Kasur dengan resep yg sdh dimodifikasi hehe, insyaAllah #antigagal

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 300 grTepung Protein Tinggi
  2. 25 grsusu bubuk full cream
  3. 35 grgula pasir
  4. 40 grmargarin
  5. 1 sdtragi
  6. 1 butirtelur
  7. 100-120 mlair dingin
  8. 1/4 sdtgaram
  9. Susu cair (untuk olesan sebelum dipanggang)
  10. Selai coklat/meses (untuk isian)
  11. Keju parut (untuk topping)

Cara Membuat

  1. 1

    Aduk semua bahan kering menjadi satu

  2. 2

    Tuang telur dan susu cair

  3. 3

    Mixer setengah kalis, tuang margarin dan garam, kemuadian mixer lagi sampai elastis

  4. 4

    Diamkan sampai mengembang kurang lebih 1 jam tergantung suhu ruangan

  5. 5

    Kempeskan adonan, timbang 35gr dan bulatkan

  6. 6

    Isi adonan, tata adonan ke cetakan yang sudaj di olesi margarin kemudian diamkan sampai adonan mengembang 2 kali lipat kurang lebih 15menitan

  7. 7

    Oleskan susu cair ke atas adonan, dan masukan ke oven yg sudah dipanaskan sekitar 10 menit, panggang 180° api atas bawah 20 menit - 30 menit tergantung oven masing masing ya

  8. 8

    Setelah matang, oles dengan mentega, selesai, selamat mencoba

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Pawon'e Farra
Pawon'e Farra @PawonFarra
pada
Bekasi, Jawa Barat
I love cooking 😍 walaupun masih rempong dengan ngurus 2 anak yang masih kecil2, tidak jd halangan untuk ngebaking 😍😍😍
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa