Dorayaki-kinian 😁

Sari Tri Wardani
Sari Tri Wardani @saritriw
Jakarta Timur

Dikarenakan sedang #wfh moms, akhirnya saya ingin membuat cemilan untuk anak tercinta, jadi deh kepikiran buat kue dorayaki ala2 aja yg gampang hehehe.. Yuk coba buat yuk moms.. Anakku suka sekali kue ini..

Dorayaki-kinian 😁

4 orang berencana membuat resep ini

Dikarenakan sedang #wfh moms, akhirnya saya ingin membuat cemilan untuk anak tercinta, jadi deh kepikiran buat kue dorayaki ala2 aja yg gampang hehehe.. Yuk coba buat yuk moms.. Anakku suka sekali kue ini..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan kue :
  2. 1 bungkusoreo yg panjang (rasa apa saja) aku : rasa original
  3. 1 butirtelur
  4. Baking powder
  5. Susu cair uht plain
  6. Garam
  7. Gula
  8. Margarin/blueband
  9. Bahan isian / pasta / olesan :
  10. Keju (secukupnya)
  11. Isian oreo yg putih
  12. Gula (secukupnya)
  13. Susu kental (secukupnya)
  14. Susu cair (secukupnya)
  15. Maizena (secukupnya)

Cara Membuat

  1. 1

    1 bungkus oreo, dipisahkan antara isinya dan wafer oreonya. Lalu masukkan wafer oreonya kedalam plastik dan remukkan/haluskan pake ulekan atau apapun yang bisa buat ngalusin oreonya,hingga jd serbuk. Sisihkan.

  2. 2

    Pisahkan isiannya di mangkuk kecil.

  3. 3

    Kocok telur didalam mangkuk/baskom hingga berbusa dan berubah warna. Lalu tambahkan 1 sdt baking powder. Kocok lagi.

  4. 4

    Lalu tambahkan & aduk oreo yang sudah dihaluskan tadi ke dalam baskom/mangkuk.

  5. 5

    Tambahkan lagi susu cair 85 ml sejumput garam & 1 sdm gula kedalam mangkuk. Masukkan dikit2 susunya sampai adonannya jadi. Lalu diamkan 15 menit.

  6. 6

    Setelah didiamkan, langsung dimasak ya dengan teflon yang dipanaskan dan diolesi margarin sedikit2. Dibalik hingga ada bolong2nya gitu. Lalu angkat. Ulang kembali, masak hingga habis adonannya.

  7. 7

    Untuk sausnya/isiannya/pastanya: panaskan teflon/panci kecil, kasih margarin, isian oreo, susu cair, susu kental, garam, maizena dan keju diaduk jadi 1 hingga mengental, lalu rasain sampe enak dimulut moms ya. Lalu sisihkan.

  8. 8

    Setelah semua selesai. Dorayaki dikasih isian tengahnya dengan sausnya atau diantara 1 dengan yg lainnya. Dan jadi deh. Silahkan hidangkan.. Heheh semoga berhasil moms.. 😘

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Sari Tri Wardani
pada
Jakarta Timur
Azzura's mom.. chefabalabalrumahan heheh 😜
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa