Martabak Asin Ekonomis

Aidha Dianingtyas
Aidha Dianingtyas @cook_2306680
Jakarta timur

Jajanan asin favorit anak lelaki dirumah. Kalau buat untuk dicemil sendiri seringnya bikin yang versi ekonomis aka tanpa daging. Sebagai gantinya saya isi dengan campuran telur, daun kol, tahu putih dan daun bawang. Kulit lumpia saya buat dua lembar per 1 martabak agar tidak bocor ya.. Tetap puas kok makannya, apalagi di ceplus dengan cabe rawit hijau yang cetar pedasnya. Yummy, siap disajikan untuk berbuka puasa hari ini...

Martabak Asin Ekonomis

16 orang berencana membuat resep ini

Jajanan asin favorit anak lelaki dirumah. Kalau buat untuk dicemil sendiri seringnya bikin yang versi ekonomis aka tanpa daging. Sebagai gantinya saya isi dengan campuran telur, daun kol, tahu putih dan daun bawang. Kulit lumpia saya buat dua lembar per 1 martabak agar tidak bocor ya.. Tetap puas kok makannya, apalagi di ceplus dengan cabe rawit hijau yang cetar pedasnya. Yummy, siap disajikan untuk berbuka puasa hari ini...

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

12 buah
  1. 24 lembarkulit lumpia jadi
  2. 4 butirtelur
  3. 5 buahtahu putih, haluskan
  4. 1/2 buahdaun kol ukuran sedang, iris halus
  5. 4 buahdaun bawang, ambil bagian hijau saja
  6. 1/2 buahbawang Bombay, rajang halus
  7. 1 sdtkaldu bubuk
  8. 1/2 sdtgaram
  9. bila sukaPenyedap rasa
  10. Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat

  1. 1

    Aduk rata semua bahan, tes rasa bila perlu

  2. 2

    Panaskan minyak di wajan

  3. 3

    Tumpuk 2 lembar kulit pangsit, isi dengan 1-2 sdm adonan, sesuaikan saja, kalau kulit pangsitnya tidak bolong banyak saya isi sampai 2 sdm, langsung lipat, dan masukkan ke minyak yang sudah panas. Harus cepat ya, karena adonan cair kalau kelamaan kulit pangsitnya bisa sobek

  4. 4

    Goreng sambil disiram2 permukaan martabaknya dengan minyak panas, setelah kecoklatan, angkat, tiriskan.

  5. 5

    Sajikan dengan cabai rawit

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Aidha Dianingtyas
Aidha Dianingtyas @cook_2306680
pada
Jakarta timur
Catatan saya ttg keseharian di dapur. Setelah membuat suatu masakan dan suka dengan hasilnya buru2 catat pemakaian bahan dan bumbunya biar tidak lupa😁
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa