Churros Mini Saus Coklat

Diiadee
Diiadee @diiadee
Bogor, Jawa Barat

tertantang setelah baca resep churros di Cookpad, tapi pakai alat seada-adanya. Haha. Jadi deh mini minii 😆

Churros Mini Saus Coklat

tertantang setelah baca resep churros di Cookpad, tapi pakai alat seada-adanya. Haha. Jadi deh mini minii 😆

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 porsi
  1. 100 grTepung terigu (segitiga biru) +/-
  2. 3 sdtGula
  3. sejumputGaram
  4. 4 sdmMentega
  5. 1 butirTelur
  6. 150 mlAir
  7. Gula pasir untuk taburan
  8. Coklat secukupnya, dilelehkan untuk saus cocolnya

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan panci, masukkan mentega, gula dan garam. Aduk hingga merata lalu tambahkan air. Aduk rata dan tunggu hingga mulai mendidih.

  2. 2

    Masukkan tepung terigu perlahan-lahan sambil terus diaduk rata dengan spatula kayu. Jika sudah merata. Angkat lalu diamkan sejenak hingga dingin.

  3. 3

    Tambahkan telur. Aduk rata. Jika sudah merata, nyalakan kompor dan masak sebentar dengan api sedang. Pastikan adonan tidak terlalu lembek dan tidak terlalu keras.

  4. 4

    Siapkan cetakan dan plastik segitiga. Cetakan bisa menggunakan cetakan kue semprit (jadinya adonan kecil-kecil tapinya hehe). Masukkan adonan ke plastik segitiga yg di ujungnya sudah dipasang cetakan.

  5. 5

    Siapkan wajan dengan minyak goreng yang cukup. Tunggu wajan panas. Lalu cetak churros dengan menekan adonan hingga panjang (panjang sesuai selera). Cetak churros langsung di wajan.

  6. 6

    Goreng hingga berubah warna menjadi keemasan. Tiriskan. Lalu guling-gulingkan di gula pasir.

  7. 7

    Sajikan dengan coklat yang sudah dilelehkan. 🎶

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Diiadee
Diiadee @diiadee
pada
Bogor, Jawa Barat
Memasak itu seperti soal matematika, banyak rumusnya. Kalau takarannya pas, hasilnya memuaskan. Tapi bukan berarti yang takarannya kurang atau berlebihan jadi salah. Justru dari situ bisa dimodifikasi lagi, dan timbul jawaban baru. Rumit. Tapi seru ! ^^
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa