Rajungan Saus Asam Manis

Mommy Nadhifa
Mommy Nadhifa @mommynadhifa
Bogor - Singkawang, KAL-BAR

Request kakak minta dimasakin rajungan dan udang asam manis..
Masaknya simple anak-anak makannya lahap..
Sy lebih suka mengolah rajungan dibandingkan kepiting karena kandungan protein rajungan lebih banyak dan kolesterol lebih rendah jadi cocok untuk anak-anak..
Yuk moms coba dirumah untuk si kecil👌

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 3 ekorRajungan
  2. 250 grUdang (optional)
  3. 2 bhJagung (optional)
  4. 1/2 bhBawang Bombay, iris halus
  5. 3 siungbawang putih, cincang halus
  6. 2 btgdaun bawang, iris
  7. 4 sdmSaus Tomat
  8. 1 sdmsaus tiram
  9. 1 sdtkecap asin
  10. 250 mlair
  11. Secukupnyagaram, merica dan kaldu jamur
  12. 1 sdmmargarine untuk menumis

Cara Membuat

  1. 1

    Bersihkan rajungan kemudian geprek bagian tangan/capit jgn sampai hancur cukup sampai pecah agar mudah membukanya beri perasan air lemon kemudian rebus hingga berubah warna setelah itu boleh di goreng dulu atau langsung diolah..

  2. 2

    Panaskan margarine tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan saus tomat, kecap asin dan gula kemudin beri air aduk rata bubuhi garam, merica dan kaldu jamur.. Koreksi rasa, masak air sampai terlihat buih air masukkan jagung kemudian udang hingga matang terakhir masukkan kepiting. Boleh tambahkan irisan daun bawang.. Kepiting siap disajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar

nofita | Fapita
nofita | Fapita @dapurfapita
Rajungan ini empuknya lama gak bun? Kira kira waktu masak nya brp lama?

Ditulis oleh

Mommy Nadhifa
Mommy Nadhifa @mommynadhifa
pada
Bogor - Singkawang, KAL-BAR
IG : @rin.ardiyanti
Lebih banyak

Resep Serupa