Kolak waluh dan pisang simpel

UmmiArsen
UmmiArsen @UmmiArsen
Tuban - Bekasi

Suami minta di bikinkan kolak mumpung lagi ada stok waluh dan pisang juga. Berhubung suami sukanya di makan dalam keadaan dingin, daripada ditambah es batu mending buat siang aja terus masukin kulkas 😁 biar es batu nggak ngubah rasanya.

#kolak
#waluh
#labukuning
#pisang
#segar
#simpel

Kolak waluh dan pisang simpel

8 orang berencana membuat resep ini

Suami minta di bikinkan kolak mumpung lagi ada stok waluh dan pisang juga. Berhubung suami sukanya di makan dalam keadaan dingin, daripada ditambah es batu mending buat siang aja terus masukin kulkas 😁 biar es batu nggak ngubah rasanya.

#kolak
#waluh
#labukuning
#pisang
#segar
#simpel

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1/8 bagianwaluh
  2. 8pisang kepok
  3. 1santan kara ukuran 65ml
  4. 1 literair
  5. 2 butirgula merah
  6. 10 sdtgula pasir (bisa kurangi kalau tidak suka manis)
  7. Sejumputgaram
  8. Pakai daun pandan biar wangi tapi aku skip karena tidak ada stok

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan bahan. Potong kotak kotak kecil waluhnya (biar gak kelamaan nunggu lunak)😅 pisangnya di potong bulat bulat.

  2. 2

    Rebus air tunggu mendidih masukkan waluh. Tunggu sebentar sampai agak lunak masukkan pisang.

  3. 3

    Tunggu sampai semua lunak dan empuk. Masukkan gula merah, gula pasir (oh iya disini aku pakai gula pasir juga karena kurang suka warna yg terlalu coklat, gula merahnya di potong potong ya biar cepet larut) dan sejumput garam.

  4. 4

    Setelah gula larut tambahkan santan aduk aduk apinya kecil aja biar santannya gak pecah. Koreksi rasa siap di sajikan 🥰.

  5. 5

    Aku tunggu dingin lalu masukkan kulkas biar lebih mantap (karena suami suka dibuat dingin 😁)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
UmmiArsen
UmmiArsen @UmmiArsen
pada
Tuban - Bekasi

Komentar

Resep Serupa